Mohon tunggu...
Dewi Puspasari
Dewi Puspasari Mohon Tunggu... Konsultan - Penulis dan Konsultan TI

Suka baca, dengar musik rock/klasik, dan nonton film unik. Juga nulis di blog: https://dewipuspasari.net; www.keblingerbuku.com; dan www.pustakakulinerku.com

Selanjutnya

Tutup

Travel Story

Icip-icip Street Food dengan Nuansa Karnaval dan Pasar Malam

13 November 2016   22:06 Diperbarui: 14 November 2016   16:24 308
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

[caption caption="Es Selendang Mayang yang mulai langka (dokpri)"]

[/caption]

Di sekitaran rumah, Es Selendang Mayang sudah semakin jarang dan susah ditemukan. Sehingga, menemukan es tradisional ini membuat saya suka cita.

Untuk dibuat camilan di jalanan, saya membeli Tahu Aci Tegal. Tahunya kenyal dengan tambahan aci di dalamnya. Tahu yang gurih ini dicocol dengan saus sambal. Harga enam buah potong tahu ini Rp 14 ribu.

Teman-teman kompasianer lainnya juga sibuk mencobai beragam panganan. Mba Marla dan Jun antri di stan Sate Taichan "BABE" yang kata mba Marla lagi hip. Mba Yayat siap mencobai Nasi Kuning khas Solo dari D'Wangsa. Pak Sutiono membeli Ice Lava You yang berukuran besar. Ternyata esnya berupa es serut yang diberi bubuk cokelat. Rasanya segar-segar manis. Ada juga yang memesan Churos, yakni jajanan khas Meksiko yang seperti donat dengan tekstur agak keras. Jajanan ini dihiasi dengan berbagai topping manis.

[caption caption="Santapan pilihan kompasianer lainnya (dokpri)"]

[/caption]

Jika masih bingung ingin menyantap apa, tenang ada banyak pilihan. Ada aneka bakso, Bakmi Pelangi, Nasi Bakar Juara, Seblak "Aa", Ketan Susu Kemayoran, Cilok Cireng Raden, Nasi Goreng Mintorejo dan sebagainya. Dari kuliner modern dan mancanegara ada Thai Gogo, Western Hot Dog, Skater Black Burger dan Black Hot Dog, Shifu Shao Kao, Ichitori, dan masih banyak lagi.

Jakarta Street Food Festival yang dihelat hingga 27 November ini dimeriahkan dengan aneka hiburan seperti akustik, stilt walker (badut beregrang),magic ballon, dan humanoid. Band Kahitna juga akan menghibur pengunjung pada 19 November mendatang.

[caption caption="Sambil bersantap bisa menikmati suasana karnaval dan pasar malam (dokpri)"]

[/caption]

Kalian bisa menikmati hidangan JSFF dari pukul 16.00-22.00 pada Senin-Kamis, pukul 16.00-23.00 tiap Jumat, Sabtu pukul 11.00-23.00 dan Minggu pukul 11.00-22.00. Sedangkan Pasar Malamnya digelar hingga 11 Desember.

Berdampingan dengan acara JSFF ini juga diadakan pameran Wine & Cheese Expo bertempat di Multi Purpose Hall. Ada promo aneka wine, keju, cokelat dan kue-kue. Sambil jajan di JSFF 2016, saya memborong cokelat dengan harga promo.

[caption caption="Juga ada pameran wine, keju dan cokelat (dokpri)"]

[/caption]

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Travel Story Selengkapnya
Lihat Travel Story Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun