Meet & Greet One Day yang Meriah
Rupanya acara Meet & Greet yang diadakan sebelum screening juga berlangsung meriah. Banyak fans dari Ter Chantavit yang datang dan sorak sorai terus bergemuruh. Ter memang telah banyak membintangi film seperti Hello Stranger, Coming Soon, dan ATM.
[caption caption="Mew, Banjong dan Ter di acara Meet & Greet (dokpri)"]
Saya sendiri tidak begitu mengikuti film drama Thailand, lebih banyak menonton film horornya. Oleh karenanya saya lebih tahu Banjong Pisanthanakun sebagai sutradara film horor seperti Shutter, yakni film tentang ruh yang membayang-bayangi kehidupan seorang fotografer. Sedangkan untuk film dramanya saya hanya pernah menonton Bilionaire dan sekali menonton serial remaja Hormones.
Dalam acara Meet & Greet tersebut dijelaskan bahwa One Day merupakan film layar lebar pertama Mew Nittha. Sebelumnya ia lebih banyak dikenal sebagai pemain layar gelas dan dikenal sebagai aktris pendatang baru terbaik.
Untuk perannya sebagai Nui di One Day, ia berupaya sepenuh hati untuk menjalin chemistry dengan Ter Chantavit secara alami. Ter sendiri membiarkan bobotnya bertambah sebanyak 10 kilogram di sini, juga rambutnya dipermak sehingga menjadi keriting.
Kehadiran tiga sineas film Thailand juga dalam rangka Festival Film Thailand yang diadakan 17-18 September di CGV Blitz. Ada berbagai film beken seperti Hello Stranger, Ghost of Mae Nak dan The House.Â
Dalam even ini KOMIK Kompasiana menjadi salah satu media partner screening film One Day lho. Wah mudah-mudahan semakin banyak acara nobar KOMIK ke depan.
[caption caption="Ramainya Acara Meet & Greet (dokpri)"]
[caption caption="Logo Komik "]
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H