Dalam memasarkan produknya, UMKM Bulhar Bugar dalam hal ini agenstok bekerja sama dengan para anggota dan biasanya mereka melakukan presentasi (promosi) kepada masyarakat agar masayarakat tahu apa saja produk dari Bulhar Bugar tersebut. Didalam UMKM Bulhar Bugar ada yang namanya home shareing di mana mendatangi rumah ke rumah guna menjelaskan apa itu produk Bulhar Bugar dan manfaatnya kepada masyarakat, dan juga memberikan anggota potongan harga, poin setiap pembelian dan bonus serta royalty kepada anggota yang berhasil dalam penjulan, mereka juga menggunakan sistem online untuk memasarkan produk mereka bisa melalui web, marketplace, media sosial, Grab, Pameran, dan system Reseller.Â
Dengan ini UMKM Bulhar Bugar menggunakan starategi komunikasi personal selling, promosi penjualan dan direc marketing guna memasarkan produknya. Strategi ini di lakukan prusahaan melalui agenstok sebagai penyalur produk. Menjadi agenstok UMKM Bulhar Bugar berarti memiliki peluang karir yang luar biasa, pengembangan pribadi dan rasa saling memiliki dalam komunitas persahabatan global. Tugas utama dalam menjalankan peluang bisnis ini adalah menjual produk dan merekrut untuk membangun kekeluargaan dan silaturahmi bisnis.
Komunikasi menjadi unsur penting yang tidak bisa dilepaskan dalam proses pemasaran suatu produk. Komunikasi pula dapat menjadi tolak ukur keberhasilan dalam suatu perencanaan.Komunikasi telah memupus batasan geografis dan menjadikan seluruh titik dunia ini saling terhubung.Lompatan dan revolusi teknologi telah membawa perubahan besar dalam berbagai hal, terutama pemasaran ini. Terlihat saat ini banyak sekali perusahaan-perusahaan yang berdiri baik konvensional maupun Inkonvensional.Â
Komunikasi pemasaran berperan sebagai pendorong untuk meningkatkan penjualan sehingga tujuan perusahaan dapat tercapai.Pengetahuan tentang komunikasi pemasaran menjadi penting bagi perusahaan manakala dihadapkan pada beberapa permasalahan, seperti menurunnya pendapatan perusahaan yang disebabkan oleh menurunnya daya beli konsumen terhadap suatu barang atau jasa sehingga mengakibatkan melambatnya pertumbuhan dan perkembangan perusahaan.Dengan demikian, sebuah perusahaan membutuhkan perencanaan strategi yang tepat agar dapat diterima dengan mudah oleh masyarakat.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H