Mohon tunggu...
devita chrysanti
devita chrysanti Mohon Tunggu... -

Saya ingin berbagi tulisan di sini....

Selanjutnya

Tutup

Filsafat

Sudah Ketemukah Tujuan Hidup Anda?

7 Juni 2011   15:47 Diperbarui: 26 Juni 2015   04:46 92
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Filsafat. Sumber ilustrasi: PEXELS/Wirestock

Banyak orang hidup yang tahu cita-citanya, tapi tak tahu mengapa dia harus hidup, atau tepatnya "dihidupkan"...

Banyak orang menangis saat menghadapi orang mati, tapi tak menangis saat melihat orang hidup yang sebenarnya mati... Padahal yang ke-dua tersebut lebih menyedihkan.

Sekedar pertanyaan pada diri masing2...

Apa tujuan hidup anda?

Apakah:

1. Bahagia dunia (tidak salah sih...)

2. Bahagia akhirat (lebih tidak salah..)

3. Bahagia dunia akhirat (standar doa kebanyakan orang, tapi "kebahagiaan" itu apa?)

4. Masuk surga ( tapi kemudian di Surga mau apa?)

5. Bertemu Ilahi dan melepas rindu (sangat setuju), tapi masalahnya... bila DIA pun begitu Cintanya kepada kita, mengapa DIA pisahkan kita denganNYA yang semula sangat dekat denganNYA? Hanya itu sajakah maknanya? Berjauhan agar merindu, lalu berdekatan kembali?

6. Menjadi kekasihNYA agar dicintaiNYA (setuju... lalu? sampai disitukah? hanya kau dan DIA? lalu apa guna dan peran sekitar kita bila Cinta itu menjadi buta, meski itu Cinta abadi kita dan DIA?)

7. Membawa orang lain kepadaNYA (kuharap kita semua berperan sama, seperti ini....) namun sedih dan sakit hatiku saat peran mulia ini ternoda niat-niat mulia yang terbuta dari tujuan AWALnya. Agama terkadang tak membuat tenang tapi malah jadi pedang, untuk menebas jalan lain yang seolah tak sama, padahal hanya DIA di tiap ujung jalannya)

8. Mengapa kita semua tak saling bangkitkan saja jiwa-jiwa tidur yang ada dalam tubuh kita?

Usia bumi tak lagi lama, dan mungkin baru separuh manusia yang sadari bahwa kita semua terlahir, mati, dan lahir kembali dalam lingkaran hidup dan mati, untuk

KENALI DIRI,

KENALI DIA YANG DI DALAM DIRI

KENALI HAKIKAT YANG TAK AKAN MATI

SALING CINTA DAN JAGA DI ATAS BUMI

Karena CINTA adalah nyawa semesta

Dan CINTA itulah DIA

Semoga damai sealam semesta.....

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Filsafat Selengkapnya
Lihat Filsafat Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun