Disaat semua orang mengucilkan ku
Karena ketidak sempurnaan fisik ku
Hanya tempat ini yang bisa menerima ku
Ditengah keterbatasan ku
***
Ditempat ini aku mendapatkan segalanya
Kasih sayang, perhatian dan ketulusan
Yang tidak pernah aku dapatkan sebelumnya
Bahkan dari kedua orang tua ku
***
Ditempat ini aku belajar tentang keikhlasan
Ikhlas dalam menerima semua yang terjadi dalam hidup ku
Ditempat ini aku belajar tentang kesabaran
Sabar dalam menerima cacian dari orang-orang
***
Tiada tempat terindah didunia ini
Selain ditempat ini
Tempat dimana aku dibesarkan dengan penuh kasih
Disini Dipanti ku Tercinta
***Puisi ini ku persembahkan untuk saudara-saudara ku yang berada dipanti Tuna Ganda... jangan putus asa dan terus semangat Saudaraku.. disini kami selalu mencintai mu...
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H