Pernah nggak sih dibuat baper nggak ketulungan saat nonton drama? Kalau pernah pasti kalian paham kalau situasi baper ini sedikit merepotkan.
Benar bahwa kita akan merasa berbunga-bungan secara sederhana. Namun masalahnya, baper karena drama itu ujung-ujungnya bikin kesepian. Mulut bisa cengar-cengir namun hati langsung merasa hampa kalau tidak melihat drama tersebut.
Efeknya menyulitkan juga karena bawaannya kita ingin menghabiskan waktu untuk mantengin drama tersebut. Nggak masalah sebenarnya, namun hal ini pada akhirnya hanya akan menyita waktu kita.
Cara Mengatasi Hati Kalang-Kabut Dibaperin Drama
Beberapa drama memiliki kisah yang ngena banget sehingga kita dibuat baper sebaper-bapernya. Kalau sudah begini, kita pastu juga akan bucin dengan pemeran dalam drama tersebut.
Baper karena kisah drama memang bisa membuat hati kita sampai kalang-kabut nggak karuan. Situasi ini terkadang membuat perasaan kita tidak nyaman meski sensasinya menyennagkan. Maka berikut cara mengatasinya:
1. Kurangi scroll video Tiktok
Sejauh ini, TikTok adalah sosial media yang paling update dengan perkembangan drama terbaru. Deretan spoiler sangat mudah kita temukan saat ada drama baru. Demikian juga reviu tentang drama pasti menumpuk nggak karuan di TikTok.
Karenanya, menonton video Tiktok bisa membuat kebaperan kita meningkat. Saat sering menikmati video drama, maka fyp kita secara keseluruhan juga akan drama semua.
Maka disinilah kita bisa menangkal agar hati tidak makin kalang-kabut dengan stop scroll TikTok sementara. Di TikTok itu, semakin kita scrool maka semakin jatuh cinta kita dengan sesuatu itu. Terlebih editan drama di TikTok sangat beragam dan menciptakan beragam perasaan
2. Berhenti sejenak nonton drama
Meski aktivitasnya santau dan membuat perasaan indah, percayalah bahwa menonton drama sebenarnya melelahkan. Lebih pada bagaimana perasaan kita dijungkir balikkan dengan beragam suasana yang tercipta dalam drama.
Jadi kalau sekiranya sudah tidak kuat, berhentilah sejenak menonton drama. Karena efek perasaan baper ini lebih lanjut bisa sangat menyiksa.
3. Berhenti mantengin bias
Drama baru bias baru itu wajib bagi penikmat drama. Jadi kalau ketemu drama yang bikin baper, maka pastilah bias baru pasti ada. Maka lebih lanjut kita akan mentengin bias baru ini kapanpun dan dimanapun.
Dan percayalah bahwa mantengin bias itu melelahkan. Karena sesungguhnya halu juga butuh tenaga. Jadi agar tidak overhalu, maka lebih baik sejenak berhenti mantengin bias. Kalau kelamaan, kita beneran bisa menggila.
***
Demikian 3 cara paling ampuh untuk menenangkan hati yang kalang kabut karena dibaperi drama. Baper karena drama sebenarnya hal yang wajar dan sah-sah saja. Namun jika kalian sudah tidak kuat, maka ketiga cara yang telah disebutkan bisa kalian manfaatkan.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H