Mohon tunggu...
Devi Ervika
Devi Ervika Mohon Tunggu... Lainnya - Long life hallucinations

✨

Selanjutnya

Tutup

Film Pilihan

Inilah Alasan Mengapa Love Line Drama "Crash Course in Romance" Ngena Banget

15 Februari 2023   14:30 Diperbarui: 15 Februari 2023   14:38 637
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
https://www.instagram.com/p/CoqfA5KthOS/?igshid=YmMyMTA2M2Y=

Crash Course in Romance awalnya banyak diskip oleh penikmat drama karena karakter utamanya yang sudah tidak muda lagi. Pemeran wanitanya bahkan sudah menikah dan usianya mendekati 50 tahun.

Namun umur hanyalah angka. Jeon Do yeon masih tampak muda di usia tersebut. Dan rating drama ini juga tidak bisa bohong bahwa alurnya memang bagus.

Sejak penayangan episode pertamanya, rating drama ini juga tidak pernah jatuh terlalu jauh. Hanya turun satu persen dari episode 6 ke 7 dan 8 ke 9.

Kenaikan emosi yang stabil

https://www.instagram.com/p/CoqfA5KthOS/?igshid=YmMyMTA2M2Y=
https://www.instagram.com/p/CoqfA5KthOS/?igshid=YmMyMTA2M2Y=

Love line dalam drama ini stabil dan tertata secara konflik. Dari awal seperti ada tali penghubung yang tidak putus dalam hubungan mereka. Mulai dari datarnya awal perkenalan, kecanggungan dan rasa sakit atas perasaan tersebut.

Tidak terasanada penurunan ketegangan yang berarti. Puncaknya di episode 10 saat akhirnya pak Choi sudah sangat putus asa dengan perasaannya. Bu Nam juga tidak kunjung memberitahu statusnya karena mempertimbangkan perasaan Hae e.

Rasa menyesakkan karena perasaan cinta berhasil tersampaikan dengan baik. Pak Choi dan bu Nam sama-sama lihai dalam mengaduk perasaan penonton.

Dari sisi pak Choi juga terasa lebih menguras emosi. Karena dia berfikir bahwa perasaan tulusnya adalah hal yang salah. Pak Choi belum tahu kalau bu Nam single sehingga berfikir dia mencintai istri orang.

Pada akhirnya, Hae e yang menjadi jembatan penghubung dalam hubungan mereka. Hae e memberanikan diri untuk mengungkapkan kepada publik terkait status bu Nam yang aslinya adalah bibinya.

Karakter yang Sama-sama Awam Soal Cinta

https://www.instagram.com/p/CooSSKEtZ5v/?igshid=YmMyMTA2M2Y=
https://www.instagram.com/p/CooSSKEtZ5v/?igshid=YmMyMTA2M2Y=

Pak Choi dan bu Nam sama-sama tidak familiar dengan cinta. Pak Choi menghabiskan waktunya untuk mencapai kesuksesan. Setelah sukses, pak Choi juga sangat sibuk bekerja sehingga hampir tidak ada celah untuknya menjalin hubungan.

Sedangkan bu Nam sibuk membesarkan Hae e. Ibunya meninggal saat dia masih remaja dan terpaksa harus melepaskan cita-citanya sebagai atlet. Selanjutnya bu Nam mengusahakan yang terbaik untuk Hae e dan juga adiknya yang autis.

Jadi, mereka berdua awam kalau soal cinta. Mereka sama-sama sudah dalam fase menjadi jomblo abadi.

Maka saat mereka jatuh cinta, suasananya juga tidak begitu diromantisasi. Dibuat senatural mungkin mulai dari kecanggungan dan bagaimana mereka menyangkal perasaan masing-masing pada awalnya.

Pak Choi Bucinnya Another Level

https://www.instagram.com/p/CoLesGpygnP/?igshid=YmMyMTA2M2Y=
https://www.instagram.com/p/CoLesGpygnP/?igshid=YmMyMTA2M2Y=

Sadar dengan perasaannya kepada bu Nam, pak Choi tidak hanya fokus kepada bu Nam saja. Pak Choi bahkan menjadi care ke semua orang terdekatnya bu Nam.

Pertama saat dia ikut merasa tidak terima saat Hae e dikeluarkan dari kelas intensif secara tidak adil. Disini juga karena pak Choi tahu bahwa Hae e aslinya pintar. Pak Choi bahkan sampai memberikan les privat kepada Hae e.

Lalu pak Choi juga mulai dekat dengan Nam Jae woo. Sebagai seorang autis, tentu tidak mudah bagi Jae woo untuk dekat dengan orang baru. Namun dia nempel dengan pak Choi dan menganggap kalau mereka sudah bestie.

***

Demikian mengapa love line dalam drama Crash Course in Romance rasanya ngena banget. Menonton drama ini seperti melihat realita yang tidak terlalu diromantisasi. Semua tertata dengan sederhana, alur yang tidak bertele-tele dan serasi.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Film Selengkapnya
Lihat Film Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun