Mohon tunggu...
Devi Ervika
Devi Ervika Mohon Tunggu... Lainnya - Long life hallucinations

✨

Selanjutnya

Tutup

Film Pilihan

Melihat Ciri Rekan Kerja Toxic Melalui Karakter Kwon Min-woo

7 Agustus 2022   05:30 Diperbarui: 7 Agustus 2022   16:16 629
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Extraordinary Attorney Woo menjadi salah satu drama on going yang sangat populer. Lewat karakter-karakternya, drama ini berusaha menunjukkan bahwa setiap orang itu unik dan memiliki keistimewaan. Mulai dari Jun ho, Young woo, Soo yeon, Ra mi, dan sederet karakter lainnya.

Namun tatanan kehidupan tidak selalu dipenuhi oleh orang-orang baik. Sama seperti yang digambarkan dalam drama ini. Selalu ada orang-orang yang memiliki karakter buruk atau bersifat merusak tatanan. Dalam drama ini tokoh yang bertentangan adalah Kwon Min woo.

Di lingkungan kerja, Min woo merupakan jenis rekan kerja yang toxic. Hal ini terlihat dari bagaimana dia selalu berusaha menjatuhkan Young woo. Tentu saja penonton dibuat kesal dengan sikap-sikap yang dilakukan Min woo.

Ciri rekan kerja toxic melalui karakter Min woo

Sebenarnya Min woo adalah karakter yang cukup realistis. Karena di dunia nyata, pasti ada orang-orang yang seperti Min woo. Beriku mari kita lihat bagaimana ciri rekan kerja toxic melalui Min woo :

1. Merasa iri terhadap rekan kerja

Sejak tahu bahwa Young woo lebih briliant, Min woo mulai merasa tidak senang. Terlebih melihat fakta bahwa Young woo masuk Hanbada dengan jalur khusus. Min woo iri dengan Young woo sehingga makin lama perasaannya menjadi benci.

Dalam dunia kerja, selalu ada orang-orang dengan pencapaian diatas kita. Hal-hal seperti ini memang akan membuat orang tersebut bersinar. Tidak bisa dipungkiri, kita mungkin akan merasa ingin menjadi seperti itu juga.

Namun jangan sampai keinginan tersebut menjadi iri yang berlebihan sampai ingin menjatuhkan.

2. Tidak ragu berkata kasar dan menyakitkan

Saat berhadapan dengan Young woo, Min woo tidak ragu untuk melontarkan kalimat menyakitkan. Benar bahwa Min woo mengatakan fakta. Namun tetap tidak seperti itu konsepnya.

Ada beberapa fakta yang tidak perlu diungkapkan meski kita sangat kesal dengan hal tersebut. Jika sampai diungkapkan seperti yang dilakukan Min woo, maka tandanya sudah menjadi rekan kerja toxic.

3. Menjadi penjilat

Dalam Extraordinary Attorney Woo, Min woo bahkan secara terang-terangan mendekati Tae Su mi. Min woo tidak keberatan keluar dari firma hukum Hanbada dan bekerja di Taesan. Hal ini karena Min woo mengejar mana yang lebih memberinya keuntungan. Ditambah fakta bahwa Min woo punya kartu asnya Tae Su mi.

Seorang penjilat berbeda dengan orang yang ramah. Jika orang ramah mendekati orang-orang tanpa alasan khusus. Sedangkan penjilat mendekati orang-orang dengan alasan khusus. Bagi penjilat, orang-orang yang bisa memberi mereka keuntungan adalah sasaran yang empuk.

4. Menghalalkan segala cara

Min woo juga menghalalkan segala cara untuk mendapatkan keuntungan pribadinya. Min woo bahkan berani mengancam Tae Su mi untuk mendapatkan posisi pengacara di Taesan.

Mengapa Min woo mengincar Taesan ? Karena dia tahu rahasia Tae Su mi. Dengan rahasia ini, Min woo bisa menjadi pengacara Taesan yang tidak bisa ditekan oleh atasan.

Min woo bahkan tidak keberatan saat Tae Su mi menuyuruhnya menyingkirkan Young woo. Min woo tidak peduli bagaimana Young woo jika sampai dikeluarkan dari Hanbada. Karena yang terpenting adalah pencapaiannya sendiri.

5. Tidak bisa melihat masalah dari sisi positifnya

Min woo juga menutup mata terhadap beberapa opsi dari suau permasalahan. Baginya tidak ada pertimbangan apakah suatu hal benar-benar buruk atau tidak. Jika kiranya tidak menguntungkan, maka Min woo akan fokus dengan pendapat sepihaknya.

Min woo merasa tidak adil saat Young woo dipekerjakan di Hanbada karena koneksi. Padahal nyatanya Young woo dipekerjakan karena dia memang punya potensi. Terlepas Young woo dimanfaatkan atau tidak, CEO Hanbada tetap merekrut Young woo karena prestasinya.

Namun Min woo tidak mau tahu tentang fakta bahwa Young woo jenius. Dia hanya fokus melihat fakta bahwa Young woo masuk karena koneksi. Tentu penilaian Min woo menjadi tidak utuh.

***

Demikian lima ciri rekan kerja toxic melalui karakter Min woo. Terlepas dari bagaimana karakternya, keberadaan Min woo membuat drama ini lebih berwarna. Karena di kehidupan nyata, pasti ada rekan kerja dengan karakter seperti Min woo.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Film Selengkapnya
Lihat Film Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun