Mohon tunggu...
Detha Arya Tifada
Detha Arya Tifada Mohon Tunggu... Editor - Content Writer

Journalist | Email: dethazyo@gmail.com

Selanjutnya

Tutup

Otomotif Pilihan

Komitmen Kurangi Emisi Karbon: Deretan Mobil Elektrifikasi Toyota Mejeng di GIIAS 2022

20 Agustus 2022   22:03 Diperbarui: 20 Agustus 2022   22:07 4737
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Menikmati kenyamanan mobil Prius PHEV| Dok. Pribadi
Menikmati kenyamanan mobil Prius PHEV| Dok. Pribadi

Pengunjung pun dapat mengetahui mobil berteknologi elektrifikasi yang cocok dengannya dengan cara mengikuti xEV Interactive Education (Eco Hero) di Mobility Zone (Zona Mobilitas). Layanan ini cukup menarik.

Isinya adalah edukasi interaktif yang mengumpulkan jawaban dari pelanggan setia Toyota dari aktivitas sehari-hari. Jawaban yang diberikan nantinya akan diakumulasi jadi karakter dengan Eco Hero (pahlawan lingkungan) tertentu. Alias pelanggan setia Toyota dielu-elukan laksana pahlawan peduli lingkungan hidup.

Eco Hero yang bisa didapatkan antara lain Active Adventurer, Free Spirited, dan Smart City Guy. Masing-masing Eco Hero akan mendapatkan rekomendasi mobil ramah lingkungan (elektrifikasi) yang sesuai dengan aktivitas pelanggan Toyota.

Kehadiran mobil elektrifikasi itu sebagai bentuk komitmen Toyota menjawab tantangan terkait minimnya pilihan mobil berteknologi elektrifikasi di Indonesia. pun salah satu strategi lain yang Toyota kembangkan adalah menghadirkan EV Smart Mobility.

Proyek itu antara lain bentuk pengembangan ekosistem elektrifikasi yang terintegrasi dengan platform mobilitas ekowisata. Nusa Dua (Bali) dan Toba (Sumatera Utara) jadi wilayah pengembangan utama. 

"Sebagai perusahaan mobilitas yang berkomitmen untuk Produksi "Happiness for All", ke depannya kami akan terus menambah pilihan mobil elektrifikasi, serta berupaya untuk terus mempopulerkan dan mengedukasi masyarakat melalui berbagai program yang terkait dengan lineup elektrifikasi kami."

"Harapannya, masyarakat dapat lebih memahami dan turut berkontribusi dalam mendukung pemerintah mencapai netralisasi karbon di Indonesia." tambah Vice President Director PT Toyota-Astra Motor (TAM) Henry Tanoto dalam keterangannya.

Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana
Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Otomotif Selengkapnya
Lihat Otomotif Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun