Tak lama, kurang lebih 45 menit, semua makan pun tepat tersaji diatas meja. Ragam makanan pun cukup nikmat disantap. Ikannya yang gurih, udangnya yang renyah, serta cuminya yang nikmat, sungguh benar-benar menyatu dengan irisan bawang, cabe rawit merah  dan kecap. ajaibnya, semua dibandrol dengan harga yang cukup terjangkau.
Begitu kenyang, saya tak langsung balik. Beberapa warga lokal pun terlihat memanfaatkan adanya caf ini untuk menyambung tali silatuhrami. Salah seorang diantaranya pun, dengan ramah menyapa saya dan terjalinlah sebuah komunikasi yang seru terkait Derawan.
Kiranya, Itulah mengapa Fisheries Caf sangat membantu pelancong (seperti saya) dalam mengenal Derawan, orang-orangnya, kesehariannya, ramah-tamahnya, keindahannya, keunikannya dan cita rasanya.
Maka dari itu, dengan bangga saya (selalu)Â berucap: "Jikalau hendak ke Pulau Derawan, Janganlah lupa membunuh waktu di Derawan Fisheries Cafe."
Fyi: kerennya lagi, pengujung bisa pula melakukan reservasi terlebih dahulu jikalau menginginkan suasana yang sedikit private seperti menikmati candle light dinner dengan view lautan luas.Â
Semangattt...
Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana
Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI