[caption caption="biji-biji kopi pilihan/ dethazyo"][/caption]Apapun jenis kopinya selama bukan kopi sachet-an, walau hanya secangkir saja yang di sruput, cukup membuat metabolisme tubuh meningkat hingga 4 jam kedepan. Kandungan kafein yang tinggi mampu membawa melesatkan tingkat konsentrasi yang tinggi. Belum lagi gairah diskusi yang mampu dihidupkan kembali walau hanya bemodal secangkir kopi ditemani pisang bakar keju pada siang hari.
Tempratur udara yang terlihat melalui smartphone menunjukkan suhu 33 °C kala itu, tentunya panasnya matahari sudah pasti cukup membuat kulit merana, rasanya pun bulir-bulir keringat dipaksa untuk terus mengucur, hal ini sedikit menurunkan stamina. Meski pekerjaan masih banyak, diri pribadi yang kala itu mencari tempat berteduh untuk istirahat makan siang di kawasan bisnis CBD Cileduk, Tangerang. Memilih kedai kopi Oploskoff sebagai tempat mengistirahatkan sejenak pikiran.
[caption caption="we are open/ dethazyo"]
[caption caption="suasana didalam kedai kopi/ dethazyo"]
Seperti yang sudah-sudah, pilihan akan kopi apa yang menjadi teman berdiskusi sudah terpikir sedari rumah, semacam ritual memasuki kedai kopi. Untuk kali ini kami pun memesan kopi dari tana Gayo, yang menurut kami gairah yang dimunculkan dalam biji-bijian pilihan dari tempat tersebut bisa membangkitkan semangat hingga tekanan akan pekerjaan ataupun ragam masalah yang digeluti bisa sirna seketika.
[caption caption="makan-makan/ dethazyo"]
Tentu tak bijak hanya menyeruput kopi saja, makanan andalan seperti hotdog blackpaper serta pisang bakar bertabur keju turut masuk dalam menu yang kami pesan. Akan terasa aneh ketika ngobrol sana sini dengan perut yang kosong. Maka jelas isi perut dahulu, baru siap tempur.
[caption caption="Ngopi yuk/ dethazyo"]
[caption caption="the benefit of coffe/ dethazyo"]
[caption caption="coffe makes everything possible/ cecep"]
Bisa dibilang berada disini merupakan satu jam berkualitas, ditambah dengan fasilitas penunjang berupa WiFi yang koneksi kencang. Jadi enggak perlu bingung ketika email kerjaan masuk atau hanya sekedar berbagi momen via media sosial. Harga menu secara keseluruhan pun menarik tentunya bagi anak muda, hanya berkisar pada angka Rp 8.000 – Rp 17.000. Otak Cemerlang, perut kenyang, kantong aman. Begitu kiranya...