Mohon tunggu...
Dessy NurAisyah
Dessy NurAisyah Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa

Mahasiswa

Selanjutnya

Tutup

Healthy

Perbedaan Fast Food dan Junk Food dan Dampaknya bagi Kesehatan

21 Juni 2022   14:09 Diperbarui: 21 Juni 2022   14:14 833
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Kesehatan. Sumber ilustrasi: FREEPIK/Schantalao

Di zaman ini sangatlah mudah untuk mendapat makanan, jika dahulu ketika kita ingin makan, maka kita harus membeli bahan makanan yang ingin kita masak, memasaknya terlebih dahulu, baru kemudian kita bisa makan. 

Namun sekarang kita tidak perlu melalui proses panjang tersebut, karena sekarang ini banyak tersedia fast food atau makanan cepat saji. 

Dengan proses penyajian yang cepat serta rasa yang enak, tak heran jika fast food banyak digemari berbagai kalangan, mulai dari anak-anak, remaja, hingga dewasa. Lalu tahukah kamu bahwa fast food dan junk food adalah hal yang berbeda ?

Selama ini kita selalu menganggap fast food dan junk food adalah istilah yang sama untuk makanan cepat saji. 

Namun kedua istilah tersebut memiliki pengertian berbeda. Fast food adalah makanan yang disajikan dengan cepat, diolah dengan waktu yang singkat, dan biasanya menggunakan bahan-bahan instan. 

Sedangkan junk food adalah makanan yang banyak mengandung kalori, lemak, garam, dan gula, sehingga sering disebut dengan ‘makanan sampah’ karena kandungan gizinya yang sangat rendah.

Seperti yang telah disebutkan bahwa fast food adalah suatu makanan yang diolah dalam waktu yang singkat sehingga dapat disajikan dengan cepat. 

Kebanyakan fast food yang kita ketahui adalah makanan-makanan yang tidak sehat seperti burger, spaghetti, pizza, dan lain sebagainya. 

Makanan-makanan tersebut sangat tidak sehat karena banyak mengandung kolesterol, lemak, gula, serta kalori yang tinggi. 

Namun saat ini banyak juga restoran atau kedai makanan yang menyediakan fast food dengan bahan-bahan yang lebih sehat seperti salad buah atau sayur serta mengganti metode penggorengan dengan baked (dipanggang). 

Jadi, sesuai dengan namanya, fast food adalah makanan yang diolah dan disajikan secara cepat, namun tidak semua fast food adalah makanan yang tidak sehat, tergantung dengan bahan makanan dan metode pengolahannya.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Healthy Selengkapnya
Lihat Healthy Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun