Mohon tunggu...
Dessy Liestiyani
Dessy Liestiyani Mohon Tunggu... Wiraswasta - wiraswasta, mantan kru televisi, penikmat musik dan film

menggemari literasi terutama yang terkait bidang pariwisata, perhotelan, catatan perjalanan, serta hiburan seperti musik, film, atau televisi.

Selanjutnya

Tutup

Film Pilihan

[Resensi Film] "She-Hulk: Attorney of Law", Superhero Pun Perlu Pengacara

10 Desember 2022   09:52 Diperbarui: 17 Juni 2024   21:36 364
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
sumber: www.imdb.com

Konflik ini seperti menyoroti realita yang umum terjadi. Orang yang secara fisik tidak menarik, dan memiliki kemampuan yang "biasa-biasa" saja, akan semakin merasa tidak percaya diri karena perlakuan orang-orang di sekitarnya yang tidak memperdulikannya, tidak "memandang"nya.

Bagi saya, artis Tatiana Masliany mampu "membagikan" emosinya dengan baik kala memerankan sosok Jennifer Walters ini. Sebagai penonton, saya seperti bisa ikut merasakan pertentangan batinnya kala ia ingin menjadi dirinya sendiri, namun menyadari bahwa di posisi itu ia sering merasa tidak dihargai. Saya mengasihaninya, dan bahkan ikut memaklumi waktu ia akhirnya memutuskan untuk menjadi She-Hulk saja dalam usahanya mencari jodoh.

Sayangnya, saya merasa di pertengahan episode serial ini terasa membosankan. Seperti tidak ada hal yang bisa meningkatkan intens, atau perkara yang bisa "mengikat" saya dengan jalan cerita. Padahal, serial ini menggunakan teknik breaking the fourt wall. Arti sederhananya, pemeran utama berusaha melibatkan penonton untuk "masuk" ke dalam cerita dengan berbicara ke arah kamera, seolah-olah sedang berinteraksi langsung dengan penonton tanpa disadari oleh pemeran lainnya.

Selain itu, saya tidak suka dengan ending cerita yang menurut saya terkesan kurang maksimal, dan mengada-ada. Jadi kalau sampai tulisan ini dibuat IMDB memberi rating 5,2/10, saya rasa penilaian saya secara keseluruhan pun tak jauh berbeda; 5,5/10 saja. Saya rasa, saya pun tidak akan penasaran dengan musim keduanya. Jika ada.

*

Judul : She-Hulk: Attorney of Law

Jumlah episode: 9

Kategori : superhero

Tanggal rilis : 18 Agustus 2022

Jaringan: Disney+

Sutradara : Kat Coiro (6 episode), Anu Valia (3 episode)

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Film Selengkapnya
Lihat Film Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun