Kenali Kondisi Belajarmu
     1. Mendengar Musik
    2. Menghafal saat Mengantuk
    Yang ini adalah salah satu caraku. Ternyata, penelitian membuktikan kalau tips belajar ini adalah salah satu cara yang ampuh, loh! Kamu bisa coba baca atau dengarkan materi pelajaran yang tidak terlalu rumit sebelum tidur. Penelitian menyebutkan kalau pada saat kita tidur, otak akan menguatkan apa yang sudah kita baca sebelumnya.
    3. Belajar dalam Kondisi Kenyang atau Lapar
     Nah untuk yang satu ini, karena bisa mengganggu konsentrasi, maka aku lebih menyarankan kalau kamu belajar tidak dalam kondisi lapar. Namun jika perutmu dalam kondisi kenyang dapat membuat rasa ngantuk sehingga bikin kamu nggak konsentrasi, kamu bisa makan cemilan saat belajar.
Itu dia salah satu tips belajar yang menurutku cukup efektif untuk meningkatkan kerajinanmu dalam belajar. Beberapa tips tambahannya adalah, jangan lupa untuk berolahraga dahulu agar kondisi tetap fit, serta berhentilah belajar sekitar 2 jam sekali untuk mengistirahatkan dan memulihkan kembali pikiranmu.
Jangan dibawa stress ya! Banggakan orang tuamu dengan prestasi yang baik dan raih terus impianmu lewat ilmu. Tetap semangat, readers!