Sebagai generasi milenial wajib tahu nih betapa pentingnya kesehatan sebagai bentuk usaha untuk menjadikan generasi milenial yang produktif, inovatif, dan kompetitif.
menjadi generasi milenial yang mampu bertahan di era globalisasi sehingga kita menjadi generasi yang kompetitif serta produktif untuk menghasilkan
gagasan-gagasan baru serta melakukan banyak hal positif yang penuh dengan tantangan sehingga memerlukan modal yang berkualitas yaitu kesehatan.
Dimasa remaja, kita harus mengatur pola hidup sehat dengan makan yang teratur dan olahraga yang teratur kenapa yaa....
pada masa remaja dengan menerapkan pola hidup sehat akan membantu kita terhindar dari berbagai serangan penyakit dimasa sekarang maupun masa depan.
karena ketika memasuki masa dewasa kesehatan kita akan mulai menurun ko bisa apa yaa penyebabnya....
inilah 3 faktor penyebab yang membuat kesehatan menurun dimasa dewasa!
1. Pola makan tidak seimbang
pola makan yang tidak seimbang dapat meningkatkan risiko timbulnya penyakit, menghambat perkembangan tubuh, mengurangi kecerdasan otak,
mengurangi fungsi gerak anggota badan, bahkan dapat menimbulkan kematian.sedangkan,Â
Pola makan yang bergizi dan seimbang adalah pola makan
yang memperhatikan komposisi jenis makanan, teratur, tidak berlebihan, ataupun tidak kekurangan Pola makan yang seimbang sangat penting karena
memasok bahan bakar yang dibutuhkan tubuh Anda untuk bekerja secara efektif. Tanpa nutrisi yang seimbang,
tubuh Anda lebih rentan terhadap penyakit seperti penyakit jantung, diabetes, dan kanker.
2. Kurang tidur
Tidur secara tidak langsung menjadi kebutuhan yang sangat penting sama halnya dengan makan dan minum.tidur adalah periode bagi otak untuk terlibat dalam sejumlah
aktivitas yang diperlukan untuk meningkatkan kualitas hidup tetapi jika kekurangan waktu untuk tidur itu sangat akan berpengaruh pada kesehatan dan kurang tidur
yang dilakukan secara terus menerus akan semakin merusak tubuh secara perlahan. kekurangan tidur juga dapat meningkatkan risiko pada penyakit jantung  karena
kurang tidur dapat menyebabkan pembentukan sitokin inflamasi, yang memainkan peran penting dalam perkembangan gangguan kardiovaskular, jadi masih mau begadang?
3. Tidak rutin olahraga
Olahraga teratur terbukti efektif membantu sistem daya tahan tubuh saat melawan infeksi virus, bakteri, atau biang penyakit lainnya. Selain itu,
olahraga secara teratur juga dapat membuat orang tidak gampang sakit, menjaga suasana hati tetap baik, dan membantu tidur lebih nyenyak.
Kombinasi manfaat tidur berkualitas tersebut penting untuk memperkuat sistem daya tahan tubuh. Perlu diketahui, orang yang malas bergerak
dan tidak rutin berolahraga rentan mengalami kelebihan berat badan, terkena penyakit diabetes tipe 2, hipertensi, dll.
3 faktor ini dapat membuat kesehatan menurun dan mudah untuk terserang penyakit. saat ini indonesia mempunyai 3 masalah gizi atau disebut dengan triple burden yaitu
stunting, wasting, dan obesitas. jika generasi milenial tidak menjaga kesehatan maka 3 masalah ini akan terus berlanjut dan tidak ada ujungnya daripada itu
sebagai generasi milenial kita wajib nih peduli sama kesehatan diri dan lingkungan.