Mohon tunggu...
desisapitri
desisapitri Mohon Tunggu... Mahasiswa - mahasiswi STIBA Ar Raayah Sukabumi

traveling

Selanjutnya

Tutup

Entrepreneur

Pemuda Maju, Pemuda Kreatif

20 November 2024   08:16 Diperbarui: 20 November 2024   08:48 22
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Sampai saat ini digitalisasi masih memberikan peluang besar bagi Masyarakat dalam sektor yang lebih luas, mulai dari sektor Kesehatan, Pendidikan, ekonomi dan sektor lainnya. Khususnya dalam menciptakan lapangan pekerjaan. Dengan mengandalkan skill yang dimiliki serta memanfaatkan kecanggihan yang ada seseorang dapat menghasilkan uang dan mendapatkan pekerjaan, hal ini yang perlu ditanamkan didalam jiwa generasi muda yaitu jiwa kewirausahaan.

Seorang mahasiswi Stiba Ar Rayah memberikan kita contoh dalam pemanfaatan skill yang dia miliki dan mengubahnya menjadi sebuah bisnis. mahasiswi jurusan Komunikasi Penyiaran Islam ini, mendirikan usahanya sebagai bentuk penyaluran keterampilan desain grafisnya. Usaha ini memiliki berbagai macam tujuan diantaranya, membantu ekonomi keluarga, menghasilkan penghasilan sendiri, menyalurkan skill, membuka lapangan pekerjaan baru, memotivasi pemuda bangsa dan memberi manfaat kepada orang lain.

Usaha yang didirikannya Bernama stickyouners, sebuah usaha kreatif yang didirikan sebagai bentuk kewirausahaan mahasiswa dalam menciptakan peluang kerja. Dengan memanfaatkan desain stiker custom yang estetis dan personal, Stickyouners menawarkan produk yang inovatif, menarik dan ekonomis menargetkan kebutuhan identitas personal dan branding bagi kalangan pelajar dan usahawan. Produk utama dari Stickyouners adalah stiker custom yang dirancang sesuai kebutuhan pelanggan. Produk ini terbagi dalam beberapa jenis, seperti stiker nama pribadi, stiker untuk produk bisnis, dan stiker custom sesuai permintaan klien. Target pasar Stickyouners meliputi pelajar dari berbagai usia serta para usahawan yang membutuhkan desain identitas produk. Karena itu, Stickyouners berfokus pada kebutuhan konsumen akan tanda kepemilikan atau branding produk yang praktis, estetis, dan terjangkau.

Dalam islam wirausaha merupakan kegiatan yang sangat dianjurkan. Islam mendorong umatnya untuk berwirausaha dalam rangka mencukupi kebutuhan hidupnya. Rasulullah merupakan teladan umat islam dalam berbisnis bahkan sebelum menjadi nabi beliau sudah memulai berwirausaha. Dengan berwirausaha sesorang juga dapat membantu orang lain dengan memproduksi kebutuhan orang lain.

Sukabumi, 20 November 2024

Desi Sapitri

Mahasiswi Semester V KPI STIBA Ar Raayah

Artikel ini merupakan tugas Mata Kuliah Kewirausahaan

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Entrepreneur Selengkapnya
Lihat Entrepreneur Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun