Dan kini, Profesor Cha telah menjadi dokter residen terbaik di Pusat Medis Universitas Eunsang, meskipun menjadi dokter terbaik, namun kesan angkuh dan sombong dari Profesor Cha begitu melekat pada dirinya.
Bahkan, Profesor Cha tidak akan melakukan perawatan terhadap sembarang pasien dan Profesor Cha juga tidak akan menangani kasus darurat. Begitulah yang dikatakannya kepada pemagang Oh, pada saat itu.
Sederhananya, apa yang dikatakan oleh Profesor Cha benar-benar tidak bisa terbantahkan.Â
Namun ternyata, semua itu tidak berlangsung lama, karena Profesor Cha dipertemukan dengan lawan yang seimbang, seorang dokter residen di tahun pertama yang akan bergabung dengan timnya.
Di awal pertemuannya dengan Profesor Cha, Go Seun Tak, tidak menunjukkan perasaan takut ataupun cemas, terkait karakter profesor yang satu ini.
Bahkan, Seun Tak sempat mengatakan bahwa karakter dari Profesor Cha butuh perbaikan, meskipun dirinya merupakan seorang dokter ternama. Alhasil, Profesor Cha murka mendapati pernyataan dari Seung Tak tersebut.Â
Usut punya usut, ternyata dokter Go Seung Tak merupakan pewaris dari rumah sakit tersebut. Kakeknya merupakan pimpinan yayasan rumah sakit, sedangkan ibunya adalah ketua dewan.Â
Bahkan, kisah Go Seung Tak selama mengikuti wawancara magang menjadi pusat perhatian, kisahnya begitu legendaris.
Dari semua jawaban yang hadir ketika pewawancara menanyakan perihal alasan kenapa menjadi seorang dokter, justru Seung Tak hadir dengan pernyataan di luar dugaan.Â
Di mana semua peserta menjawab sesuai dengan prediksi, namun tidak dengan Seung Tak, "kakekku menyuruhku, begitu juga ibukku", itulah jawaban yang disampaikannya dengan percaya diri.Â