Saya suka mengonsumsi madu, tapi kenapa saya sendiri baru mengetahuinya keberadaan dari Kojima ini.Â
Hal inilah yang menimbulkan pertanyaan pada diri sendiri, "kok bisa sampai nggak tau ya?". Apakah mungkin terlalu apatis, aduh-aduh hihihi...
Meskipun baru mengetahuinya, namun Kojima ini langsung bisa menarik perhatian saya, dengan daya tarik yang dimilikinya. Bagaimana tidak, dalam satu botol Kojima telah mengandung korma, jinten hitam dan madu.Â
Sudah terlihat secara jelas bila Kojima memang akan memiliki khasiat bagi kesehatan tubuh. Tanpa berpikir lama-lama dan tanpa mengulur waktu, saya langsung berniat mengunjungi salah satu pusat perbelanjaan yang berada di kota saya setelah pulang bekerja.Â
Dengan langkah kaki yang kecil, saya pun mulai menyusuri pusat perbelanjaan, hingga akhirnya, sampai di tempat tujuan, tanpa berlama-lama lagi saya langsung mencari keberadaan dari Kojima tersebut.
Benar saja, saya langsung bisa bertemu dengan Kojima yang berukuran 280 ml ini tanpa adanya drama mencari kesana dan kemari. Terima kasih Kojima.
Pertama kali melihatnya, desain dan packaging dari Kojima ini sangatlah menawan, tampilannya tidak hanya sebatas pada merek yang menghiasi botol kaca yang tebal saja.
Desain gambar yang disajikan mampu memberikan kekhasannya tersendiri pada Kojima ini. Mulai dari warna kuning, putih, merah maroon, hingga abu-abu yang merupakan gambar ilustrasi dari korma, jinten hitam (habbatussauda) dan madu.
Selain itu, pada bagian belakang botol Kojima ini, juga terdapat berbagai macam informasi, seperti, komposisi, khasiat dan kegunaan, cara penyajian, penyimpanan, peringatan atau perhatian, serta tanggal kadaluarsa.Â
Setelah berhasil memperoleh Kojima di dalam genggaman, saya pun langsung pulang kerumah.