Ketiga, melatih untuk bertanggung jawab
Melalui buku agenda ramadan yang diberikan sebagai tugas dari pendidikan agama, di dalamnya juga terselip unsur pelatihan untuk bertanggung jawab terhadap tugas yang dipikulnya.
Tidak mudah menyelesaikan sebuah misi bila tidak memiliki rasa tanggung jawab yang besar.Â
Sederhananya, ketika mendapatkan buku agenda Ramadan, di dalamnya telah terselip unsur tanggung jawab yang harus diselesaikan.
Yakni, mengisi seluruh lembar demi lembar dari buku kecil tersebut. Berbagai ibadah wajib dan sunnah harus mampu dilaksanakan.Â
Ketiga hikmah yang terkandung dari buku agenda Ramadan tersebut baru sebagian kecil dari sekian banyak hikmah yang bisa dipetik, apabila kita mau memahaminya.Â
Ini nostalgia ramadanku di masa kecil, bagaimana dengan nostalgia ramadamu?
Thanks for reading
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H