Untuk pertama kalinya, laki-laki kelahiran 12 Januari 1993 ini ikut berperan di dalam film Cart yang dirilis pada tahun 2014 silam dan untuk pertama kalinya juga, Do Kyung-soo bermain di layar kaca sebagai seorang aktor.Â
Di dalam film ini, dirinya berperan sebagai Tae-young yang merupakan anak sekolah menengah, di mana ibunya bekerja di perusahaan retail. Tidak hanya itu saja, suara merdunya ikut serta menjadi soundtrack di dalam film tersebut.Â
Karirnya di dunia akting memang tidak perlu diragukan lagi. Berbagai macam penghargaan telah berada di dalam genggaman tangannya.Â
Seperti penghargaan di Seoul International Youth Film Festival ke-16, dengan kategori aktor muda terbaik dalam serial drama It's Okay That's Love.
Tidak hanya itu saja, dirinya juga memperoleh penghargaan di APAN Star Award ke-3, dengan kategori aktor pendatang baru terbaik dalam serial drama yang sama dan tentunya, masih begitu banyak lagi penghargaan yang berhasil diraihnya.Â
Kesuksesaan Do Kyung-soo di dalam dunia akting terus berlanjut. Di tahun selanjutnya, Do Kyung-soo telah ikut serta membintangi berbagai macam film dan drama dari Korea Selatan.
Seperti Pure Love, My Annoying Brother, Positive Physique, Room No.7, 100 Days My Prince, Along with the Gods: The Two Worlds dan Swing Kids.Â
Serta yang paling terbaru di tahun 2021 ini, Do Kyung-soo akan ikut serta menjadi pemeran utama di dalam film remake yang berjudul Secret asal Taiwan.Â
Sudah terlihat secara jelas, bahwa karirnya di dalam bidang akting tidak kalah sukses dengan karirnya di dalam bidang menyanyi.Â
Tidak hanya itu, member EXO yang selalu tampil dengan gayanya yang rupawan ini mampu memberikan inspirasi bagi siapa saja.Â