Karate merupakan seni bela diri yang berasal dari Negeri Sakura, Jepang. Sebuah negara yang berada di kawasan Asia Timur. Seni bela diri ini sedikit dipengaruhi oleh seni bela diri China Kenpo.
Kata Karate diambil dari bahasa Jepang, "kara" yang berarti kosong dan "te" yang berarti tangan.
Sehingga karate merupakan salah satu cabang olahraga dari bela diri, yang hanya menggunakan tangan kosong, tanpa bantuan sebuah senjata. Dimana tangan dan kaki digunakan sebagai alat untuk melepaskan kekuatan, pukulan, serangan hingga tendangan.
Setiap olahraga yang dilakukan tentunya bertujuan untuk menjaga kesehatan, sama halnya dengan Karate. Ada tujuan utama dari olahraga yang satu ini, yaitu untuk mempertahankan dan melindungi diri dari berbagai macam ancaman. Selain itu, olahraga tempur yang satu ini sangat berguna untuk melatih mental agar menjadi lebih berani dan lebih kuat tentunya.
Saat berlatih bela diri karate ini, kita tidak hanya berfokus pada teknik bela diri saja. Disini kita akan diajarkan bagaimana cara kita menyapa dengan berbagai macam istilah. Seperti sensei (pembina perguruan, yang biasanya telah memiliki tingkatan DAN 3 keatas), yudansha (karateka dengan sabuk hitam), senpai (karateka dengan tingkatan lebih tinggi dari kita), kohai (karateka dengan tingkatan sama), dohai (karateka dengan tingkatan lebih rendah) dan tentunya masih banyak lagi.
Selanjutnya ialah latihan dasar. Karate memiliki latihan dasar yang terdiri dari kihon (latihan teknik-teknik dasar karate seperti memukul, menendang, dan menangkis), kata (latihan jurus atau bunga karate), dan kumite (latihan laga atau bertarung).
Demikianlah cerita singkat saya pada artikel ini tentang seni bela diri. Saya mohon maaf bila ada salah kata dalam penyampaian artikel ini. Semoga informasi ini bisa bermanfaat.
Sebuah hobi dan sebuah kegiatan yang sangat kita sukai, harus terus dikembangkan dan dijalani. Agar kita terus memperoleh ilmu dari apa yang telah kita tekuni.
Thanks for reading
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H