Dewasa ini banyak metode penanaman tumbuhan, salah satunya hidroponik. Di Desa Tingal, Kecamatan Garum, Kabupaten Blitar banyak terdapat kawasan persawahan dilain itu, untuk memenuhi kebutuhan sayur warga Desa Tingal harus pergi ke pasar yang jaraknya lumayan jauh dari pemukiman. Selain itu, hal tersebut untuk memangkas ongkos dan juga menciptakan desa yang mandiri. Oleh karena itu, kami mahasiswa KKN UM desa Tingal mengadakan pelatihan penanaman tumbuhan dengan media hidroponik bagi perangkat desa di kantor desa Tingal yang baru tepatnya di halaman.
Kemudian, dilanjutkan dengan mempraktikkan cara menanam tanaman pokcoy dan kangkung dengan media hidroponik kepada perangkat desa. Kegiatan Pelatihan Penanaman Tanaman Pokcoy dan Kangkung dengan Media Hidroponik berjalan dengan lancar dan  perangkat desa terlihat sangat antusias mengikuti kegiatan pelatihan penanaman, terutama para ibu perangkat desa.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H