Nutri-Score hanyalah panduan dan demi kesehatan direkomendasikan untuk mengonsumsi lebih banyak produk yang berskor A dan B dan sekali-sekali saja menikmati produk berskor D dan E namun semua keputusan kembali lagi pada konsumen.Â
Sebagai orang awam saya tentunya terbantu dengan pelabelan seperti ini. Kedua anak saya pun mudah memahaminya yang membuat mereka akhirnya lebih tertarik memilih makanan yang skornya baik.Â
Memang sih ada yang bernilai E yang suka ikutan masuk ke keranjang belanjaan. Itu memang sesuatu yang disengaja karena kami sudah terlanjur doyan, hehe tapi tidak kami konsumsi berlebihan.Â
Label ini juga membuat saya nggak perlu repot membalik kemasan untuk melototin Informasi Nilai Gizi yang penuh kosakata pergizian itu. Nutri-Score sudah menerjemahkannya lewat huruf dan warna, terlihat dan dimengerti dalam satu kedipan mata. Buat saya sih jadinya untung dan praktis.Â
Salam dari Prancis!
***
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H