Mohon tunggu...
Derby Asmaningrum
Derby Asmaningrum Mohon Tunggu... Wiraswasta - Ibu-ibu biasa

Sedang tinggal di negeri orang. Suka musik rock. Pernah bekerja sebagai pramugari di maskapai asing. Lulusan S1 Fikom Univ. Prof. Dr. Moestopo (Beragama) Jakarta

Selanjutnya

Tutup

Trip Artikel Utama

Pantai Terindah di Perancis dan Fenomena Air Pasangnya

28 November 2018   16:03 Diperbarui: 29 November 2018   02:20 1319
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Pemecah ombak di Pantai Sillon (foto : saint-malo.maville.com)

Perancis, negeri yang katanya romantis ini tidak hanya mempunyai Menara Eiffel, monumen bersejarah L'Arc de Triomphe, kawasan perbelanjaan elit Les Champs-Élysées, museum Louvre (Le Musée du Louvre).

Katedral tersohor Notre Dame de Paris, makanan khas BÅ“uf Bourguignon (masakan tradisional dari wilayah Bourgogne berupa daging sapi yang direbus, dimasak menggunakan minuman anggur merah asli Bourgogne) yang dibanggakan oleh ratu kecantikan Perancis Iris Mittenaere pada saat pemilihan Miss Universe 2016.

Atau mungkin, bintang sepakbolanya si imut Antoine Griezmann yang sudah membawa negeri mode ini menjuarai Piala Dunia di Rusia pada bulan Juli kemarin.

Nah, sekarang lupakan sejenak deh semua itu. Saya akan memperkenalkan sebuah pantai di Perancis yang didapuk menjadi pantai paling indah di negerinya Monsieur Le Président Emmanuel Macron ini.

And the Winner is...

Namanya Pantai Sillon (dilafalkan : siyong, ng-nya agak-agak sengau, jangan lupa). Saya tidak salah jika menjadikan pantai yang terbentang di sebelah barat laut negara yang bersemboyan Liberté, Égalité, Fraternité (Kebebasan, Keadilan, Persaudaraan) ini sebagai pantai favorit saya.

Diri ini memang belum menjelajahi semua pesona alam pantai yang Perancis punyai, padahal saya sudah 8 tahun nyangsang di mari, Hehe. Tapi, pantai yang juga disebut La Grande Plage du Sillon (grande berarti besar atau luas, la plage berarti pantai) ini sudah membuat saya jatuh cinta pada pandangan pertama dan seperti kata band KLA Project, tak bisa ke lain hati alias tertambat. 

Yang lebih ngepas lagi, ternyata penilaian saya sama seperti penilaian turis-turis dari seluruh dunia yang sudah pernah bertandang ke pantai ini. Mereka semua tersepona eh.. terpesona akan suasana dan keindahan yang ditawarkan.

Pantai Sillon dikala musim panas (foto : lespetitsvoyages.fr)
Pantai Sillon dikala musim panas (foto : lespetitsvoyages.fr)
Alhasil, pada bulan Februari 2018 lalu pantai ini meraih penghargaan Travellers' Choice Award 2018 dari situs wisata raksasa TripAdvisor sebagai pantai terindah di Perancis dengan mendulang 1085 review pengguna internet dari seluruh dunia yang 96 persennya menyatakan kepuasan ruar biasa setelah mengunjungi pantai ini. 

Oh Là Là! demikian ucapan orang-orang Perancis jika terkesima sesuatu. Saya rasa penduduk lokalnya pantas berbangga hati kali ini karena tahun sebelumnya si pantai hanya nangkring manyun di posisi ketiga.

Travellers' Choice Award sendiri sudah dicanangkan sejak tahun 2002 dan merupakan penghargaan tertinggi dari TripAdvisor.

Pantai Sillon di musim dingin (foto : france3-regions.francetvinfo.fr)
Pantai Sillon di musim dingin (foto : france3-regions.francetvinfo.fr)
Pantai Sillon dan "Rumahnya"

Pantai Sillon bertengger di kota Saint-Malo atau kerap ditulis St.Malo, sebuah kota pelabuhan di wilayah Bretagne (Brittany). Teluknya, yaitu Teluk St.Malo berhadapan langsung dengan Selat Channel, selat yang memisahkan wilayah seputaran utara Perancis dengan area selatan negara Inggris.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
Mohon tunggu...

Lihat Konten Trip Selengkapnya
Lihat Trip Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun