Tentang rasa..
Terima kasih pernah kirim bahagia
Maaf terbalas kecewa
Tentang hati..
Terima kasih pernah menjamu
Maaf telah bergaduh dan kirim pilu
Tentang kamu..
Terima kasih pernah mendamping
Maaf karena harus berpaling
Tentang cinta..
Terima kasih pernah bersemi
Maaf harus terbasmi
Tentang mimpi..
Terima kasih pernah menjadi asa
Maaf kini menjadi sia-sia
Tentang rindu yang tak dimengerti
Kenapa rasa sepi tak jua menepi
Kamu yang tak disini
Entah apa yang terjadiÂ
Tawa di bibir
Semua tampak tak lagi mencair
Bayang kenangan dalam pikiran
Semua tampak enggan bertebaran
Hanya satu pertanyaan untuk diri!
Akankah bisa terulang kembali?
(Semoga bisa..)
Bukan lemah dan tak mampu melangkah ke depan
Hanya tersadar dan menoleh kebelakang
Ternyata kamu lah JAWABAN
Kini...
Satu harap pada Tuhan
Semoga berkenan tuk beri kesempatan
Sebuah pertemuan yang kan jadi penawar kerinduan
Entah itu diujung penantian
Ataupun diawal keabadian
Kabulkan lah Tuhan..
Tuhan...
Mohon sampaikan rasa rindu yang telah menjadi kian
Bisikanlah Maaf untuk yang kesekian..
Source: Blog of Perekah-KataÂ
Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana. Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI