Mohon tunggu...
Deny Gumbira
Deny Gumbira Mohon Tunggu... Lainnya - ASN Badan Pusat Statistik Pranata Komputer

Saya pelaksana penanggungjawab perangkat TI di kantor saya

Selanjutnya

Tutup

Trip Pilihan

Tips Ilahi saat Mengendarai Kendaraan Saat Menanjak dan Saat Menurun

26 Desember 2024   17:06 Diperbarui: 26 Desember 2024   17:06 49
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Sumber : Canva.com Icon rambu lalu lintas menurun dan menaik

Minggu yang lalu terjadi kecelakaan saat bis menanjak di jalan tol Pandaan. Ada 4 korban meninggal saat kejadian tersebut serta korban luka-luka. Beberapa minggu sebelumnya juga terjadi kecelakaan di tol cipularang yaitu tabrakan beruntun yang mengakibatkan korban  meninggal.

Dua kejadian kecelakaan dijalan tol tersebut cukup menjadi pelajaran untuk kita agar benar-benar memperhatikan rambu-rambu lalu lintas yang ada serta memperhatikan kondisi dari kendaraan kita.

Petunjuk untuk selalu memperhatikan kecepatan laju, petujuk untuk menjaga jalur kendaraan besar, petunjuk untuk menjaga jarak dan petunjuk untuk berhati-hati ketika hujan serta petunjuk yang lainnya yang seharusnya dijadikan pedoman.

Kendaraan yang kita bawa pastikan juga selalu kita cek kondisinya sebelum kita gunakan. Lampu-lampu, rem, kondisi tekanan ban, kondisi mesin harus kita perhatikan saat kita akan berangkat

Pastikan juga kondisi fisik saat mengendarai prima atau tidak dalam keadaan lelah. cukup konsumsi makanan, cukup beristirahat dan jangan terlalu lama mengendara maksimal dua jam lalu beristirahat.

Kembali ke kondisi jalan menanjak dan jalan menurun, beberapa pengendara memang perlu menjaga kondisi kendaraan baik dari kecepatan maupun kondisi jalanan. 

Saat macet selalu untuk menjaga jarak dengan kendaraan lain, agar cukup jarak untuk mengambil tarikan menanjak. Begitupun saat lancar selalu untuk meperhatikan kecepatan dan juga jarak dengan kendaraan lain.

Dan ada satu tips biar selalu sadar dan waspada, terutama bagi kita yang muslim untuk selalu berdzikir saat kondisi jalan apapun baik menanjak maupun menurun.

Berikut hadits dan contoh sahabat Nabi dalam perjalanan yang bisa kita praktekkan. Dari Jabir radhiyallahu 'anhu dia berkata:
"Kami apabila berjalan menanjak, membaca takbir, dan apabila kami turun, membaca tasbih."

(HR. Bukhari )

Saat kondisi menanjak kita mengingat kebesaran Allah SWT dengan membaca Allahuakbar, bahwa hanya Allah SWT saja yang berkenan membuat kendaraan ini jalan dan mampu menanjak jalan yang curam sekalipun

Dan saat kendaraan kita menurun kita memberikan pujian  kepada Allah Subhanallah saat kondisi kendaraan kita ALlah turunkan dari tempat yang tinggi

Mudah-mudahan perjalan kita dimudahkan oleh Allah baik saat menanjak maupun menurun.

Wallahu'alam

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Trip Selengkapnya
Lihat Trip Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun