Mohon tunggu...
Deny Oey
Deny Oey Mohon Tunggu... Administrasi - Creative Writer

Seorang pembelajar, pecinta alam dan penikmat makanan pedas. Sesekali mengkhatamkan buku dan membagikan pemikirannya dalam tulisan. Beredar di dunia maya dengan akun @kohminisme (IG) dan @deNocz (Twitter).

Selanjutnya

Tutup

Segar Pilihan

Menikmati Keindahan dan Kesunyian di Pulau Flores

28 April 2023   23:12 Diperbarui: 28 April 2023   23:21 1709
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Pulau Padar (Dok. Pribadi) 
Pulau Padar (Dok. Pribadi) 

Labuan Bajo sebagai gerbang menuju kepualauan Komodo tentu menjadi pilihan utama untuk menikmati keindahan Pulau Flores. Selain akses Bandara dan transportasi yang mudah, traveler juga bisa mencoba hal baru: Live on Board.

Live on Board atau LOB adalah pengalaman berwisata mengelilingi Kepulauan Komodo dengan tinggal di atas kapal selama minimal 3 hari. Di kapal, semua fasilitas tersedia mulai dari kamar tidur, kamar mandi serta makan dan minum selama trip berlangsung.

Di sini kamu bisa ngechill sambil menikmati sunset di Pulau Kalong, menikmati sunsrise sambil trekking ke Pulau Padar, bertemu si naga purba alias komodo dan bermain di pantai cantik dengan pasirnya yang berwarna pink.

Pantai Pink (Dok. Pribadi) 
Pantai Pink (Dok. Pribadi) 

Alam bawah laut Kepulauan Komodo juga tak kalah indah. Kamu bisa snorkeling di pasir timbul Taka Makassar, mencari manta atau melihat terumbu karang di Pulau Kanawa.

Melipir ke sisi tengah ada Pantai Koka di Kabupaten Sikka yang memiliki pasir putih dan air laut bergradasi biru dan hijau tosca. Menikmati deburan ombaknya sangat cocok untuk healing dan bersantai.

Beralih ke ujung timur, cobalah menyeberang ke Pulau Adonara. Disana kamu bisa bermain air di Pantai Pasir Timbul Meko. Kamu juga bisa mengelilingi pulau sambil melihat pemandangan Gunung Ile Boleng.

Pantai Koka (Dok. Pribadi) 
Pantai Koka (Dok. Pribadi) 

Jika ingin healing di Adonara, injakkan kakimu di Pantai Ina Burak dan Pantai Watotena yang terkenal dengan teluk birunya.

Jadi bisa dibilang dari ujung barat hingga ujung timur, Flores memiliki alam laut dan bahari yang mempesona.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
Mohon tunggu...

Lihat Konten Segar Selengkapnya
Lihat Segar Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun