Mohon tunggu...
Deny Oey
Deny Oey Mohon Tunggu... Administrasi - Creative Writer

Seorang pembelajar, pecinta alam dan penikmat makanan pedas. Sesekali mengkhatamkan buku dan membagikan pemikirannya dalam tulisan. Beredar di dunia maya dengan akun @kohminisme (IG) dan @deNocz (Twitter).

Selanjutnya

Tutup

Money Pilihan

4 Industri Kreatif yang Akan Berkembang di Masa Depan

28 Februari 2017   13:02 Diperbarui: 28 Februari 2017   13:17 2955
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Satelit Telkom 3S || spacelists.com

Tak diragukan lagi, Indonesia kaya akan alam dan pemandangan yang indah. Bahkan ada beberapa tempat yang kita sangka berasal dari luar negeri namun ternyata ia adalah salah satu surga di bumi nusantara.

Kepulauan Anambas adalah contoh dari pariwisata yang akan menjadi primadona di masa depan. Laut biru dan alam bawah laut yang mempesona menjadi andalan daerah yang masih termasuk dalam Provinsi Kepualaun Riau ini.

Kepulauan Anambas, Pulau Bawah || wisataalamindonesia81.wordpress.com
Kepulauan Anambas, Pulau Bawah || wisataalamindonesia81.wordpress.com
Kabar baiknya, Anambas adalah pariwisata yang masih 'perawan' karena amenitasnya belum merata. Hal ini akan menjadi daya tawar yang tinggi bagi para investor untuk membangun segala fasilitas dan amenitas untuk mempercantik Anambas. Imbasnya, industri kreatif juga akan semakin berkembang dengan hadirnya eco homestay dengan view laut nan indah, restoran yang menjual makanan khas serta sentra kerajinan dan buah tangan setempat. Jangan lupakan juga peran serta teknologi untuk mempromosikan 'Raja Ampat dari Barat' ini.

4. Seni dan budaya

Di beberapa tempat, pariwisata bukan hanya menjual alam saja tetapi juga seni dan budaya masyarakat. Di tahun 2017, Banyuwangi memiliki agenda 72 event festival untuk menarik minat wisatawan baik lokal maupun mancanegara.

Festival Banyuwangi || beritajatim.com
Festival Banyuwangi || beritajatim.com
Event-event di kota tetangga Pulau Bali ini juga cukup lengkap, mulai dari festival olahraga, kuliner serta adat dan tradisi masyarakat lokal. Tak lupa, pemkab Banyuwangi juga mewadahi ekonomi kreatif dan industri fashion daerah seperti Kebaya Festival dan Banyuwangi Batik Festival, serta Festival Dandang Sewu yang menyajikan sentra produksi alat masak lokal. Dengan dipromosikannya B-fest (Banyuwangi Festival), industri kreatif akan semakin berkembang. Apalagi kota ini juga dijuluki sebagai destinasi festival terbaik se-Indonesia.

***

Itulah keempat idustri kreatif yang akan maju dan berkembang di masa depan. Selain contoh diatas masih ada banyak daerah, kota dan desa dengan potensi industri kreatifnya masing-masing.

Hadirnya kekuatan satelit tentu akan berdampak positif bagi pertumbuhan sektor ekonomi setempat. Dan dengan teknologi digital yang merata, industri kreatif akan mengukuhkan posisi Indonesia sebagai macan Asia yang akan segera terbangun dari tidur panjangnya.

Satelit Telkom 3S || spacelists.com
Satelit Telkom 3S || spacelists.com

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Money Selengkapnya
Lihat Money Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun