Covid-19 atau lebih dikenal virus corona menjadi pendemi di dunia ini. Semua perlu waspada, semua perlu memproteksi diri, mengurangi mobilitas dari satu tempat ke tempat lain, menjaga jarak dan mengurangi kerumunan orang yang membawa risiko besar penyebaran Covid-19.Â
Beberapa perguruan tinggi sudah memberlakukan pembelajaran jarak jauh guna meminimalisir penyebaran virus corona. Pembelajaran jarak jauh adalah salah satu solusi tepat pada keadaan darurat sekarang ini sehingga tidak meninggalkan aktivitas belajar mengajar.
Jika di cermati dijaman sekarang ini belajar online bukan suatu halangan lagi, berbeda dengan 10 tahun kebelakang dimana kendala sinyal handphone, sinyal internet belum sepenuhnya tersebar dengan baik ke seluruh pelosok Indonesia, ditambah biaya internet yang masih mahal tentunya.Â
Bukan hanya itu diwaktu 10 tahun kebelakang yang namanya smartphone dengan spek tinggi masih mahal dimata masyarakat, budaya belajar online belum menjadi kebiasaan.Â
Berbeda sekali dengan jaman sekarang dimana semua masyarakat baik dari anak-anak sampai orang tua sudah terbiasa memakai smartphone dengan spek tinggi dan harga terjangkau, internet sudah tersebar dimana-mana, belajar online sudah merupakan kebiasaan, kemudahan dalam mengakses informasi dan teknologi telah baik.
Kita lihat disisi lainnya yaitu disisi perguruan tinggi. Beberapa perguruan tinggi tertutama perguruan tinggi terkemuka di Indonesia sudah punya elearning online yang bisa diakses dari luar tanpa kendala. Mereka telah siap dengan infrastruktur yang dibutuhkan sehingga kegiatan belajar mengajar secara online pun tidak ada masalah.
Jadi sobat muda terutama para mahasiswa tidak perlu kuatir dengan pembelajaran jarak jauh ini. Walaupun kampus belum memiliki infrastruktur untuk kebutuhan penerapan elearning, banyak pihak yang sudah menyediakan kebutuhan pembelajaran elearning untuk kampus-kampus bahkan diberikan secara GRATIS.Â
Salah satunya adalah elearning dari Yayasan Sakata Innovation Center yang digunakan oleh beberapa perguruan tinggi untuk kegiatan pembelajaran online seperti Universitas Siliwangi, Unibi dan STT Cipasung.
Keunggulan dari elearning yang diluncurkan oleh Yayasan Sakata Innovation Center ini adalah kemudahan (User Friendly) baik bagi dosen ataupun mahasiswa. Selain kemudahan juga memiliki fitur yang sangat lengkap memenuhi kebutuhan pembelajaran online.Â
Keunggulan lainnya adalah hal yang jarang dimiliki oleh sistem elearning lainnya yaitu adanya fasilitas sosial media layaknya facebook, sehingga dosen dan mahasiswa bisa saling berkomunikasi lewat fasilitas tersebut seperti berkomunikasi lewat facebook.Â
Keunggulan lainnya yang mungkin tidak dimiliki oleh elearning lainnya yaitu adanya link ke MOOC SAKATA, dimana MOOC SAKATA ini merupakan Platform Kursus Online yang menyediakan beberapa kursus online bersertifikat dengan berbagai keahlian yang dibutuhkan yang diisi oleh pemateri dari berbagai dosen dan praktisi untuk melengkapi keahlian para mahasiswa dan pelengkap ijazah untuk kebutuhan melamar pekerjaan.
Ada satu hal lagi yang menjadi unik dari MOOC SAKATA ini dimana penggunanya bisa mendapatkan penghasilan dari program afiliasi MOOC SAKATA. Apa itu afiliasi? afiliasi merupakan teknik penjualan yang dilakukan oleh afiliate sebagai marketing dengan hanya menyebarkan link afiliasi yang didapat, ke berbagai sosial media.Â
Jadi modalnya hanya posting link afiliasi ke berbagai sosial media, ketika ada pembaca yang mengklik link tersebut dan melakukan pembelian maka sistem akan mendeteksi kode afiliasi yang ada di link tersebut milik siapa, sehingga pemilik link tersebut akan mendapatkan komisi sesuai dengan komisi yang telah ditentukan. Asyikk bukan!
Jadi selain bisa belajar dan mendapatkan sertifikat mahasiswa yang ikut serta bisa juga mendapatkan pendapatan dari MOOC SAKATA. Yang perlu ditekankan adalah bukan hanya pendapatan yang didapat, karena ini berkaitan dengan ilmu pengetahuan tentunya menyebarkan ilmu pengetahuan adalah  kebaikan bagi kita. Memyebar satu kebaikan beribu manfaat bagi kita, apalagi menyebar beribu kebaikan jutaan manfaat bagi kita.
JAGA KESEHATAN DAN TETAP BELAJAR!
Satu lagi tetap berpenghasilan dan tetap beramal kebaikan ya!
Salam Pendidikan.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H