Mohon tunggu...
Denil Adriyan
Denil Adriyan Mohon Tunggu... Lainnya - Belum bekerja

Saya suka membaca novel dan berenang

Selanjutnya

Tutup

NFT

Mengungkap Fenomena NFT

4 Juni 2024   09:39 Diperbarui: 4 Juni 2024   09:42 177
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

PENDAHULUAN

Dalam era dimana sekarang teknologi terus berkembang dengan cepat, ada sebuah fenomena yang telah banyak menarik perhatian dunia yaitu lonjakan minat terhadap Non - Fungible Tokens (NFT). Konsep ini telah merobohkan batasan-batasan konvensional tentang kepemilikan digital, membawa revolusi baru ke industri seni, hiburan, dan koleksi. Mari kita menjelajahi lebih dalam tentang apa sebenernya yang ada di balik kepopuleran ini.

ISI

1. Pemahaman mendalam

Pada dasarnya, NFT adalah bentuk aset digital yang unik dan tidak dapat ditukarkan dengan item yang serupa. Sementara mata uang Crypto seperti Bitcoint atau Ethereum bersifat fungible yang artinya satu unit dapat ditukarkan dengan unit lain yang memiliki nilai yang sama. Sedangkan NFT adalah sebaliknya. Setiap NFT memiliki karakter unik yang membedakannya dari yang lain, dan kepemilikan dapat diverifikasi melalui teknologi  Blockchain.

2. Cara beroperasi 

Teknologi Blockchain adalah tulang punggung dari NFT. Setiap NFT disimpan dalam Blockchain, catatan terdesentralisasi transaksi yang dienkripsi dan tidak dapat diubah. Ini memungkinkan untuk memverifikasi keaslian, kepemilikan, dan riwayat transaksi suatu NFT. Proses ini memberikan keamanan dan transparansi yang tinggi, yang penting dalam perdagangan aset digital.

3. Fenomena dalam seni dan koleksi

Salah satu aplikasi paling menonjol dalam NFT adalah dalam industri seni dan koleksi. Seniman dan pencipta konten digital sekarang memiliki platfrom untuk menjual karna mereka sebagai NFT, memungkinkan mereka untuk mendapat penghasilan langsung dari karya digital yang mereka buat. Seperti, karya seni, musik, video, dan bahkan meme yang telah dijual sebagai NFT dengan harga yang sangat fantastis, menciptakan pasar baru yang memungkinkan untuk  berinvestasi dalam seni digital.

4. Implikasi luas dari fenomena

Kehadiran NFT memiliki implikasi yang sangat luas di berbagai sektor. Di satu sisi, ini membuka faktor peluang baru bagi seniman dan pencipta konten untuk mendapatkan penghasilan dari karya mereka. Di sisi lain, ada pertanyaan tentang hak kekayaan intelektual, keberlanjutan, dan dampak lingkungan dari transaksi Blockchain yang membutuhka pertimbangan sangat serius.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten NFT Selengkapnya
Lihat NFT Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun