Lembayung senja belum sepenuhnya menyelimuti bumi
Saat pesan itu muncul di ponselku
Sudah tiba di rumahkah?Â
Segera salat
Jangan telat makan
Cepat istirahat
Aku tersenyum
Ujung jari ini segera memainkan tuts-tuts huruf di ponsel
Meski hanya untaian kata
Namun kehangatan rasanya mampu menjalari sekujur tubuh ini
Aku dan kamu tak pernah bertemu
Terpisah jarak, ruang dan waktu
Namun ponsel berukuran persegi
Jembatan kita dalam menjajaki hati
Orang bilang jodoh tak kemana
Tapi kalo kita tak kemana-mana
Mana tahu kita ada dimana?
Aku tahu itu
Meski tak mau tahu
Sebab dari ujung jemari ini
Aku dan kamu berkenalan
Lewat tuts angka yang terlewat satu
Kini
Di ujung jemari ini
Aku dan kamu merajut hari
Untuk menyatukan hati
Dalam ridho Sang Ilahi
Larindah, Januari 2021
Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana. Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI