Mohon tunggu...
Erni Purwitosari
Erni Purwitosari Mohon Tunggu... Wiraswasta - Wiraswasta

Pesepeda dan pemotor yang gemar berkain serta berkebaya. Senang wisata alam, sejarah dan budaya serta penyuka kuliner yang khas.

Selanjutnya

Tutup

Beauty Pilihan

Urip Lebih Berwarna pada Perayaan 11 Tahun Oerip Berkarya

4 November 2019   10:51 Diperbarui: 4 November 2019   11:03 36
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Bagi pencinta Wastra tentu sudah tidak asing dengan nama Dian Oerip. Nah, pada hari Sabtu, 2 November kemarin ia merayakan 11 Tahun Oerip Berkarya. 

Berkolaborasi dengan komunitas Perempuan Pelestari Budaya Indonesia, acara tersebut digelar di Jambuluwuk Hotel Thamrin, Jakarta. Dengan menampilkan peragaan busana, tarian Maumere, bincang Wastra, bazar dan tumpengan sederhana.

Bagi yang belum tahu siapa itu Dian Oerip silakan goegling dulu deh. Dijamin jatuh cinta dengan dirinya. Eh, dengan karya-karyanya. Karena ia merupakan salah satu desainer Indonesia yang karyanya sudah mendunia.

Bagaimana tidak mendunia kalau karya rancangannya itu unik banget. Tiga potong bahan tenun atau batik ia jadikan satu model busana tanpa ada yang dipotong. Artinya kain-kain yang digunakan tersebut utuh.

Orang menyebut desainnya itu satu Wastra Tiga Pulau. Karena memang dibuat dari kain tenun yang berasal dari berbagai daerah. Tidak hanya satu daerah saja. Ada tenun Lombok, tenun Baduy dan tenun Jepara dalam satu busana. 

Bingung ya membayangkannya? Kain tenun dari berbagai daerah tanpa dipotong dijadikan busana. Berantakan dong? Iya, jika hanya dibayangkan saja. Begitu melihat secara langsung. Wow. Saya sih menyebutnya keren. 

Dian Oerip bersama model rancangannya. (Foto taken by IG Dian Oerip)
Dian Oerip bersama model rancangannya. (Foto taken by IG Dian Oerip)
Sejak lama saya menyukai desain karya Dian Oerip. Selain unik, gayanya sporty dan nyleneh. Tapi tetap terlihat cantik. Oleh karenanya ia menyebut para pencinta rancangannya dengan sebutan Mbois.

Mengikuti kiprahnya di media sosial membuat angan saya berkelana untuk suatu hari nanti berkunjung ke daerah asal nya, Ngawi. Di sana ia memiliki galeri yang diberi nama Omah Oerip Kahoeripan. Sudah terbayang rasanya berada di Omah Oerip. Berbincang-bincang langsung dengan sang pemilik Omah Oerip.

Foto by Instagram Matric
Foto by Instagram Matric

Namun satu angan itu telah diwujudkan oleh sang pemilik urip. Saya mendapat kesempatan menghadiri Perayaan 11 Tahun Oerip Berkarya. Yang tentu saja akan bertemu langsung dengan sang desainer, Dian Oerip. 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Beauty Selengkapnya
Lihat Beauty Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun