Mohon tunggu...
Denata
Denata Mohon Tunggu... Wiraswasta - wiraswasta

perempuan cerdas tidak hanya harus berpendidikan namun juga mampu menggunakan logika dan rasionalitas dalam menyingkapi sebuah isu. Broaden knowledge and be critical

Selanjutnya

Tutup

Kurma Pilihan

Ngabuburit Online dengan 8 Aplikasi Seru dan Bermanfaat

24 April 2021   15:14 Diperbarui: 24 April 2021   16:04 1144
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
aplikasi cookpad, sumber dokpri

Membuat konten yang sifatnya mendidik bisa juga dilakukan sembari menunggu waktu berbuka, kemudian membagikannya di media sosial. Tapi harus konten bermanfaat bukan konten yang bersifat negatif ya. Media sosial sebenarnya banyak pilihannya, bukan hanya satu atau dua. Tapi tiap orang  memiliki hobi dan kebutuhan yang berbeda. Kita bisa memilih media sosial yang menurut kita mudah pengoperasiannya.

Aplikasi Edit foto dan Video

Aplikasi Canva, sumber dokpri
Aplikasi Canva, sumber dokpri

Temukan keseruan sembari menunggu waktu berbuka dengan mengotak-atik foto dan video melalui aplikasi. Jika biasanya kita mengedit foto hanya di laptop. Sekarang sudah banyak aplikasi yang bisa diakses melalui ponsel android.

Aplikasi Canva, aplikasi ini memudahkan siapa saja membuat desain dengan cara sederhana. Berbagai tipe desain, bahkan puluhan hingga ratusan template bisa kita temukan di aplikasi ini. Ada template yang berbayar, tetapi sebagian besar gratis dan bisa langsung digunakan sesuai kebutuhan. Hanya saja mengakses Canva harus ada koneksi internet.

Untuk aplikasi edit video, sebenarnya banyak pilihan bagus, tetapi yang memiliki fitur lengkap dan mudah digunakan menurut saya adalah power director. Tapi kembali lagi pada selera. Menggunakan power director hanya perlu membiasakan diri saja, setelahnya bisa membuat video layaknya profesional hanya dalam waktu singkat.

Aplikasi memasak

aplikasi cookpad, sumber dokpri
aplikasi cookpad, sumber dokpri

Karena lagi di rumah saja, tidak ada salahnya menambah kreasi masakan untuk sahur dan berbuka. Agar menu tidak monoton, dan tidak bingung menentukan resep masakan, bisa mengunduh aplikasi memasak seperti cookpad dan kitchen stories. Aplikasi ini menjadi favorit karena mudah dipahami. Hanya saja untuk kitchen stories menggunakan bahasa inggris. Aplikasi ini bisa digunakan sembari memperdalam penguasaaan bahasa asing. Pastinya banyak resep masakan yang memudahkan kita belajar memasak dari aplikasi-aplikasi ini.

Tidak masalah jika menggunakan lebih dari satu aplikasi untuk mengisi waktu ngabuburit, selama bisa mendapatkan manfaat, keseruan dan hiburan. Lagipula memiliki lebih dari satu aplikasi favorit bisa digunakan secara bergantian setiap harinya agar tidak bosan. 

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Kurma Selengkapnya
Lihat Kurma Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun