Berbagi mengajarkan kita untuk peduli terhadap orang lain. Bentuk kepedulian yang sederhana seringkali membuat orang lain merasa berarti dan dipedulikan. Apa yang kemudian didapat? Kita merasa bahagia, orang lain juga merasakan kebahagiaan.
Bukan sekedar isapan jempol belaka bahwa menolong orang lain bisa membuat perasaan bahagia. Hubungan antara kebahagiaan dan berbagi adalah siklus yang berkesinambungan. Ketika seseorang berbagi, akan muncul perasaan bahagia. Jika merasa bahagia maka seseorang akan memberi lebih banyak dan menjadi lebih bahagia lagi. Berbagi itu ibarat mesin pencipta kebahagiaan, kurir pembawa senyuman dan obat hati yang terbebani. Dengan berbagi kita bisa menciptakan sejuta cerita kebahagiaan.Â
Meski tidak selalu memiliki definisi yang sama, namun kebahagiaan adalah perasaan yang pasti dimiliki semua orang. Kita hanya perlu menciptakan arti bahagia dan terus membaginya kepada orang lain. Seperti JNE yang telah menjadi kurir pengantar kebahagiaan, terus menciptakan kebahagiaan bagi banyak orang selama tiga dekade. Â
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H