Mohon tunggu...
DEM SULUT
DEM SULUT Mohon Tunggu... Mahasiswa - Dewan Energi Mahasiswa Sulawesi Utara

Energi Lokal, Kedaulatan Nasional

Selanjutnya

Tutup

Ruang Kelas

Pemuda Energi Indonesia Optimis menuju Indonesia Emas 2045 dengan Akselerasi Pertumbuhan Ekonomi Hijau melalui Pemanfaatan Energi Terbarukan

3 Oktober 2024   23:11 Diperbarui: 3 Oktober 2024   23:11 170
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Pemuda Energi Indonesia Bersama Narasumber /dok pribadi

Penyampaian Materi Bapak Dahnial Apriyadi (Kepala Bagian Pengawasan Lembaga Jasa Keuangan OJK Sulut) /dok pribadi
Penyampaian Materi Bapak Dahnial Apriyadi (Kepala Bagian Pengawasan Lembaga Jasa Keuangan OJK Sulut) /dok pribadi

Dahnial Apriyadi (Kepala Bagian Pengawasan Lembaga Jasa Keuangan OJK Sulut) menekankan pentingnya integrasi pembiayaan hijau dalam sektor perbankan dan keuangan. "OJK terus mendukung inisiatif hijau, memastikan bahwa industri keuangan siap untuk memberikan pembiayaan bagi sektor-sektor yang ramah lingkungan, termasuk energi terbarukan. Kami melihat ini sebagai langkah penting dalam mencapai Net Zero Emission 2060," ujarnya.

Penyampaian Materi Bapak Lodewyck Pattihahuan (CEO BNI Wilayah 11 Suluttenggomalut) /dok pribadi
Penyampaian Materi Bapak Lodewyck Pattihahuan (CEO BNI Wilayah 11 Suluttenggomalut) /dok pribadi

Lodewyck Pattihahuan (CEO BNI Wilayah 11 Suluttenggomalut) menambahkan, "Kami di BNI sudah menyiapkan produk-produk keuangan yang dirancang khusus untuk mendukung UMKM dan proyek-proyek energi hijau. Sulawesi Utara memiliki potensi yang besar di sektor ini, dan kami siap untuk membantu mewujudkannya." Dia juga menyoroti pentingnya pengembangan UMKM yang berfokus pada inovasi hijau untuk mempercepat pertumbuhan ekonomi daerah.

Pengembangan UMKM sebagai Motor Penggerak Ekonomi Hijau

Forum hari kedua juga memberikan perhatian khusus kepada sektor UMKM yang memiliki potensi besar untuk mendukung transformasi energi melalui inovasi hijau. Lodewyck Pattihahuan memaparkan inisiatif BNI untuk meningkatkan akses pembiayaan hijau bagi UMKM yang berfokus pada energi terbarukan. "UMKM adalah tulang punggung ekonomi daerah, dan kami percaya bahwa sektor ini harus menjadi bagian integral dari transisi energi. Kami siap mendukung dengan pembiayaan yang lebih mudah dan berkelanjutan," jelasnya.

Penyampaian Materi Bapak Setyawan (Senior Manager Perencanaan PLN UID Suluttengo) /dok pribadi
Penyampaian Materi Bapak Setyawan (Senior Manager Perencanaan PLN UID Suluttengo) /dok pribadi

Setyawan (Senior Manager Perencanaan PLN UID Suluttengo) menegaskan peran PLN dalam memfasilitasi integrasi energi hijau ke dalam sistem ketenagalistrikan di Sulawesi Utara. "PLN terus berupaya memastikan bahwa setiap sektor, termasuk UMKM, bisa mendapatkan manfaat dari energi terbarukan. Kami menyediakan infrastruktur dan akses yang memadai, agar energi bersih bisa menjadi bagian dari kegiatan usaha di berbagai sektor," ujar Setyawan.

Penyampaian Materi Bapak Ir. Budi Wigiarto ST, CMRP (Manager Maintenance PT PGE Tbk Area Lahendong) /dok pribadi
Penyampaian Materi Bapak Ir. Budi Wigiarto ST, CMRP (Manager Maintenance PT PGE Tbk Area Lahendong) /dok pribadi

Ir. Budi Wigiarto ST, CMRP (Manager Maintenance PT PGE Tbk Area Lahendong) memberikan pandangannya mengenai pentingnya sinergi antara akademisi dan sektor energi dalam mendorong inovasi. "Teknologi memegang peran kunci dalam pengembangan energi terbarukan, dan kami di PGE bekerja sama dengan berbagai universitas dan lembaga riset untuk menciptakan solusi teknologi yang mampu meningkatkan efisiensi energi di Sulawesi Utara," jelasnya.

Penyampaian Pandangan Ketua Umum Pemuda Energi Indonesia, Erwin Damanik /dok pribadi
Penyampaian Pandangan Ketua Umum Pemuda Energi Indonesia, Erwin Damanik /dok pribadi

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ruang Kelas Selengkapnya
Lihat Ruang Kelas Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun