Mohon tunggu...
Demianus Taime
Demianus Taime Mohon Tunggu... -

Papua Adalah NKRI!!!

Selanjutnya

Tutup

Politik

Kedatangan Jokowi Ke Papua Membawa Pencerahan Akan Kemajuan Bagi Rakyat Papua

11 Mei 2015   13:25 Diperbarui: 17 Juni 2015   07:10 175
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Dalam rangka Kunjungan orang nomor satu di negara ini, Presiden RI Ir. Joko Widodo Ke Papua untuk meninjau berbagai keadaan yang ada di wilayah Papua baik itu Pembangunan, Perekonomian, Pertanian dan Pemerintah. Tetapi masih ada kekhawatiran akan penghalang hal tersebut nampak dari kelompok maupun organisasi yang bersebrangan yaitu seperti KNPB dan OPM.

Kelompok-kelompok seperti ini akan merusak mimpi kita masyarakat Papua untuk mempunyai Kota atau daerah yang berkembang, sejahtera, aman dan damai. Padahal kedatangan Presiden Ir. Jokowi telah membawa pencerahan seperti kedatangannya di Sentani, Jayapura untuk meresmikan PON XX demi menumbuhkan bibit muda dalam prestasi olahraga. Kemudian pembangunan jalan Trans Papua yang akan di targetkan rampung pada tahun 2019.

Selain itu, kita tahu bahwa program Presiden juga memberikan kita secara simbolis Kartu Keluarga Sejahtera (KKS), Kartu Indonesia Pintar (KIP), Kartu Indonesia Sehat (KIS). Hal tersebut ditujukan demi menunjang pembangunan terhadap Masyarakat Papua. Dan ternyata bukan cuma kita saja yang ingin daerah kita maju seperti daerah-daerah lainnya, tetapi seorang Presiden juga mempunyai perhatian agar hal tersebut terjadi di Papua.

Lain halnya di bidang pertanian Presiden datang mengunjungi Merauke untuk melakukan panen raya dan bertatap muka dengan para Petani dan Tokoh Agama (Toga), Tokoh Adat (Toda) serta Tokoh Masyarakat (Tomas) untuk menetapkan hati untuk memajukan wilayah Papua dapat menjadi salah satu lumbung beras nasional, sehingga diwilayah Papua dapat memberikan prestasi baik dikanca pembangunan, perekonomian, dan pertanian.

Untuk itu, kita jangan terpengaruh dengan berbagai kelompok seperti KNPB dan OPM karena mereka akan memberikan kita keterpurukan pada kesengsaraan, lain halnya pembuktian Presiden dengan harapan atau pencerahan yang nyata kepada kita rakyatnya demi kemajuan Papua. Sehingga kita sebagai generasi muda harus temotivasi dengan pendidikan kita serta bermimpilah setingginya untuk menempu pendidikan setinggi-tingginya dan bukan hanya itu saja tetapi kita juga harus mampu untuk mewujudkannya demi menjadi Sumber Daya Manusia (SDM) yang mampu memberikan pengaruh akan kemajuan Papua nantinya.

Kinerja beliau bukan hanya disitu saja, tapi masih banyak pembangunan yang masih dalam perencanaan beliau seperti pembangunan Tol Laut di Timika dan pembangunan kereta Api di Papua tetapi masih menunggu study kelayakan rampung. Kemudian perhatian Presiden terhadap Rakyat Papua seperti pemberian Grasi bagi 5 Tahan Politik (Tapol).

Dengan demikian kita harus tetap berjuang bersama pencerahan yang telah diberikan Bapak Presiden Ir. Joko Widodo untuk kemajuan Tanah Papua. Demi mencapai kesejahteraan di dalam segala bidang baik itu pendidikan, perekonomian, pertanian dan pendidikan.

Oleh karena itu, tetaplah bermimpi walaupun orang berkata itu hanya angan-angan tetapi kita harus berusaha membuktikannya sehingga menjadi kenyataan bukan mimpi. Dan Tuhan juga mengetahui segala kondisi hambanya sehingga berkatnya selalu menyertai kita semua. Dt

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Politik Selengkapnya
Lihat Politik Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun