5. Membantu Pemulihan Pasca Stroke
Stroke merupakan salah satu penyakit yang berdampak pada keterbatasan gerak fisik bagi penderitanya. Penelitian mengungkapkan bahwa mendengarkan musik dapat membantu dalam pemulihan stroke. Dengan melakukan beberapa rangkaian aktivitas yang diikuti oleh alunan musik akan memperoleh hasil yang lebih baik dalam kemampuan dan kekuatan menggerakkan otot, serta membuat suasana proses pemulihan yang lebih positif.
6. Meningkatkan Kemampuan Kognitif
Musik memiliki keterikatan dengan kemampuan kognitif seseorang. Beberapa penelitian menunjukkan bahwa seorang ibu yang rutin mendengarkan musik saat masa kehamilan akan memberikan pengaruh perkembangan kognitif  bayi selama sembilan bulan.
7. Menurunkan Rasa Sakit
Mendengarkan musik diduga dapat berperan dalam pelepasan hormon dopamin. Hal ini dibuktikan saat seorang pasien operasi tulang belakang disarankan untuk mendengarkan musik sebelum proses operasi dilaksanakan. Saat peneliti mengukur tingkat nyeri pasca operasi, hasilnya bahwa pasien yang mendengarkan musik akan mengalami penurunan rasa sakit lebih baik dibandingkan yang tidak mendengarkan musik.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H