Mohon tunggu...
Delis Yayi Siti Maryam
Delis Yayi Siti Maryam Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa

Hallo saya Delis Yayi Siti Maryam, saya seorang penulis pemula. Saya sering menulis berbagai macam artikel, seperti artikel kegiatan, riview buku, film, kuliner dan wisata.

Selanjutnya

Tutup

Music

7 Lagu BTS yang Mengangkat Isu Kesehatan Mental

10 Oktober 2023   20:17 Diperbarui: 10 Oktober 2023   20:43 382
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Sejak beberapa tahun terakhir isu mengenai kesehatan mental atau mental health ramai dibicarakan, beberapa kampanye mengenai isu ini pun disuarakan. Salah satunya oleh boyband asal korea Bangtan Sonyeondan (BTS) yang bekerjasama dengan UNICEF sejak 2017, BTS ikut bergabung dalam mengkampanyekan Love Yourself. Kampanye ini pun memiliki nama yang sama dengan album BTS yakni Love Yourself, melalui tur album juga penjualan merchandise, mereka berhasil mengumpulkan sekitar 3,6 juta dolar AS atau sekitar Rp 51,2 miliar untuk disumbangkan. Wah keren yah!.

Lagu-lagu  yang dibawakan oleh Kim Namjoon (RM), Kim Seokjin (Jin), Min Yoongi (Suga), Jung Hoseok (J-Hope), Park Jimin (Jimin), Kim Taehyung (V), dan Jeon Jungkook (JK), dalam album Love Yourself ini mengangkat tema kesehatan mental, bahkan bisa didengarkan untuk tujuan self healing. Berikut 7 lagu dari BTS tentang mental health yang bisa Sahabat Kutub masukan dalam playlist favorit dan jadi teman untuk healing

1. Epiphany
Lagu yang dinyanyikan oleh Jin BTS ini berkisah mengenai mencintai diri sendiri, bahwa sudah sepatutnya kita bisa mencintai diri sendiri dan menerimanya apa adanya. Jangan sampai kita terus memberi banyak cinta dan kasih untuk orang lain, namun tidak peduli dengan diri sendiri bahkan menyakiti diri sendiri. Dalam lagu ini, Jin BTS ingin mengajak seluruh pendengarnya untuk bisa menghargai diri sendiri.

Lagu ini pun bercerita tentang Jin BTS yang telah menemukan dirinya yang bersinar dan sudah selayaknya untuk dihargai dan dicintai. Untuk Sahabat Kutub yang sedang proses mencintai diri sendiri, rasa-rasanya cocok untuk mendengarkan lagu ini. Temukan sesuatu hebat dalam dirimu, kemudian cintailah dirimu. Seperti sepenggal lirik dari lagu Epiphany.  "I'm the one I should love in this world..." 

2. Inner Child
Lagu inner child dinyanyikan oleh Taehyung atau V BTS, lagu ini menggambarkan keresahan dan diambil dari pengalaman V sendiri dari awal debut hingga tahun ketujuhnya menjadi bagian BTS. Lagu Inner child ini berkisah tentang kenangan masa lalu yang begitu pahit dan sulit. pum tidak menyadari bahwa ada sesuatu yang berharga dalam diri, hingga akhirnya hanya bisa meratapi kondisi tersebut. 

Seiring berjalannya waktu, ternyata keadaan itu berubah semakin baik. Bahkan membuat jadi lebih sering tersenyum dan memastikan semua akan baik-baik saja. Pesan lagu ini, setiap orang memiliki inner child yang berbeda-beda, bahkan ada pula yang dipenuhi dengan kesulitan. Namun, yakinlah bahwa suatu hari kita bisa berubah untuk menjadi orang yang lebih positif. 

3. The Last
Lagu ini dibawakan oleh Min Yoongi atau Suga BTS, lagu ini berkisah tentang pengalaman pribadinya dalam menghadapi depresi dan kecemasan sosial saat berusia 18 tahun. Akibatnya ia mengalami masalah kesehatan -- mental, Suga pun menjadi takut pada dirinya sendiri-- bahkan membenci dirinya sendiri. 

Suga mengungkapkan secara juju sisi paling terluka dalam dirinya pada usia remaja melalui lirik lagu The Last. Melalui lagu ini pun Ia ingin para pendengar maupun penggemarnya (Army) dapat memahami perjuangan masa lalunya.

4. Blue & Grey
Lagu Blue & Grey merupakan lagu yang ada di album BE dan ditulis oleh  Kim Taehyung atau V BTS. Dalam sebuah wawancara yang dilakukan bersama majalah Waverse, V menyebutkan bahwa ia menulis lirik lagu ini saat merasa sedang berada dititik terendah dan ia pun sempat tidak yakin untuk melanjutkan karirnya.  

Lirik lagu ini menggambarkan tentang seseorang yang merasa kesepian dalam menjalani kehidupan sehari-hari, bahkan bayangan buram seakan telah 'menelan' dirinya. Dia merasa begitu cemas dan depresi. Namun, dia berharap bisa menemukan jalan keluar dari kesepian ini, karena dia ingin lebih bahagia. 

5. Tomorrow
Tomorrow merupakan lagu yang ada di album 'Skool Luv Affair'. Lagu yang rilis pada tahun 2014 ini mengungkapkan kesulitan yang dialami generasi muda dan perasaan mereka, para generasi muda, yang kerap takut menghadapi hari esok.

Di dalam lagu itu pun BTS berpesan untuk tidak menyerah menghadapi hari esok atau masa depan. Meski harus 'terjatuh' jangan sampai lari ke belakang. Hal yang dibutuhkan hanyalah istirahat sebentar.

6. Reflection
Lagu Reflection dinyanyikan oleh Kim Namjoon atau RM BTS dan berkisah tentang seseorang yang sebenarnya ingin lebih peduli dan mencintai dirinya sendiri, seringkali justru membenci dirinya sendiri. Bahkan hanya ketakutanlah yang 'memegang' tangannya saat itu. 

Pesan utama dari lagu Reflection ini yaitu bahwa ada kalanya setiap orang memang ingin lebih mencintai dirinya sendiri. Namun, terkadang itu sulit dilakukan karena sering kali kita melihat kehidupan tidak hanya dari sisi positifnya. "I wish I could love myself..." demikian sepenggal lirik yang dinyanyikan oleh leader BTS.

7. 'Answer : Love Myself'
Lagu Answer: Love Myself merupakan lagu ke-16 dan lagu penutup dari album Love Yourself yang dirilis 2018 lalu. Melalui lagu tersebut, BTS mengungkapkan pentingnya untuk mencintai diri sendiri, mereka pun mengajak para penggemarnya (Army) untuk dapat menerima serta mengapresiasi kelebihan dan kekurangan yang kita miliki.

Itu dia 7 lagu dari BTS bertema Mental Health yang bisa Sahabat Kutub dengarkan saat ingin merasa nyaman dan perlu teman untuk healing. Lagu mana yang masuk playlist kamu? Share yah!.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Music Selengkapnya
Lihat Music Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun