Etika dan moral harusnya menjadi hal yang lebih diperhatikan bagi semua kalangan. Menumbuhkan kesadaran etika dan moral dalam politik menjadi modal dalam kepemimpinan untuk mencapai tujuan demokrasi Pancasila. Â Merevolusi cara pandang etika mental dengan membangun desain politik yang demokratis, bukan berdasarkan pada kemampuan secara "materil"melainkan politik yang berbasis etika dan moral.Â
Melihat kenyataan banyak para politisi dan pejabat negara yang sudah tidak memiliki rasa malu meskipun terindikasi terlibat banyak "kasus" namun seolah-olah tidak terjadi apa-apa, malah tenang-tenang saja sambil menunggu proses hukum positif, mereka tidak memberikan tanggung jawab secara moral dan menunjukkan rendahnya etika politik yang mereka miliki. Kesadaran etika dan kepantasan moral dalam politik harusnya mengedepankan nilai-nilai Pancasila dalam kehidupan demokrasi di Indonesia. Â
Pentingnya pendidikan politik merupakan langkah awal untuk mendidik masyarakat menyadari etika dan moral politik, hal ini bisa dilakukan dalam pendidikan formal maupun informal. Mendorong masyarakat dalam berpartisipasi dalam proses politik, sehingga mereka mampu mengkritisi dan mengawasi kinerja pemerintah. Penguatan dan kepastian hukum dapat mencegah dan menindak pelanggaran etik dan moral, sehingga mempermudah pencapaian tujuan nasional bangsa Indonesia.Â
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H