Sakaw Travelling is entering the fourth day of West Sumatra roadtrip and this chapter is the hardest to write. Kenapa? Karena Bukittinggi punya sejuta cerita untuk kami berdua, belum lagi semua spot yang kami kunjungi hampir sama level keindahaannya. Jujur saya kelelahan membuat chapter ini (buanyaak buaanget foto-foto keren). All of them are astonishing. Sumatra Barat memang banyak diberkahi Tuhan YME dengan keindahaan alamnya.Â
Simak bagian pertama dan ke dua petualangan Sakaw Travelling di Sumbar di:
West Sumatra Chronicles - Explore Padang
West Sumatra Chronicles - Finding Painan
Well, ready or not, here we go.
Road trip to Bukittinggi
Jarak tempuh kota Padang ke Bukittinggi bukan perkara enteng. 95 km. Lebih jauh dibandingkan jumlah kilometer antara Padang-Painan. Karenanya semenjak matahari baru terbit saya dan Ayu sudah bersiap berkemas. Kami menikmati sarapan terakhir kami di HW hotel Padang, checkout dan bertolak menyongsong petualangan baru di ranah Minang.
Road trip dengan motor harus memiliki persiapan dan perencanaan yang matang. Bobot dan jumlah barang bawaan sepatutnya di seleksi agar dapat memenuhi kebutuhan namun tetap nyaman untuk dibawa dalam perjalanan jauh. Ada baiknya make-up dan high heels ditinggal di rumah, girls. :)
 [caption caption="Road trip with a view"]
Sakaw Travelling mempunyai prinsip tetap cepat tapi selamat. Saya tidak akan diam dibelakang truk dan menghirup asap hitam buangan yang membahana sepanjang perjalanan. Manuver overtake harus banyak dilakukan namun tetap dengan pertimbangan matang. Seolah jadi Rossi sehari. :)
 [caption caption="Deep and Ayu against the world"]