Penjualan sambal ini tidak hanya dalam skala nasional saja lho. Melainkan sudah melalang buana ke mancanegara. Mulai dari Brunei Darussalam, Australia, Jepang, Amerika hingga Macau.

Sedangkan untuk penjualan secara online bertumpu pada media sosial. Pengiriman penjualan online dilakukan dengan JNE sebagai perusahaan jasa kurir ekspres dan logistik sangat mendukung perkembangan UMKM hingga ke pelosok negeri.

Hambatan yang dihadapi
Sambal Mak'e Ndang menjadi salah satu produk UMKM unggulan Kabupaten Grobogan. Sambal ini menjadi oleh-oleh khas Grobogan. Produksi sambal ini memiliki beberapa hambatan. Diantaranya tidak stabilnya harga bahan baku seperti cabe dan bawang merah. Selain itu, bila musim hujan tiba, akan sulit menjemur cabe.
Meskipun begitu, ibu Endang tak patah semangat. Dia terus berusaha menghasilkan produk terbaik di masyarakat. Melestarikan warisan keluarga dan membatu perekonomian masyarakat sekitar. Sambal Mak'e Ndang, sambal dari warisan keluarga dengan cita rasa turun temurun yang tak tergantikan.Â
#JNE28Tahun
#PotensiUMKMIndonesia
#UMKMDIYJateng
Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana. Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI