Pemalang – Pemberdayaan masyarakat nampaknya tiada hentinya untuk terus diperhatikan. Dalam rangka membantu pelaksanaan fungsi pemberdayaan masyarakat, mahasiswa KKN Undip dengan sigap mengambil langkah cermat untuk membantu masyarakat desa, terutama terhadap pelaku UMKM di Desa Sima.
Pemberdayaan pelaku UMKM didasarkan atas potensi dan masalah yang muncul di Desa Sima, terkait dengan pengemasan (packaging), digital marketing, dan digital financial.
Diselenggarakan di Balai Desa Sima pada Jumat (27/1), sejumlah pelaku UMKM dihadirkan dalam momentum ini.
Antusiasme dari para pelaku UMKM nampak melalui interaksi antara peserta dengan mahasiswa KKN Undip. Sebanyak 8 (delapan) materi disampaikan dalam kegiatan tersebut, sesuai dengan total/jumlah keilmuan para mahasiswa KKN.
Untuk memaksimalkan keberjalanan acara, dihadirkan pula praktik pembuatan pupuk organik cair dari sabut kelapa (POCA SAKE) karena melihat adanya potensi yang terdapat di Desa Sima.
Kini, optimalisasi potensi UMKM di Desa Sima sudah bukan lagi menjadi PR berat bagi penyuluh masyarakat berkat langkah cermat nan terstruktur para mahasiswa KKN Undip.
Sumber : Dokumentasi Pribadi
Dosen Pembimbing Lapangan,
Yanuar Yoga Prasetyawan, S.Hum., M.Hum.
Muhammad Arief Zuliyan, S.IP., LL.M.
Faradhina Azzahra, S.T., M.Sc.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H