Kasus 2
Hasil Diskusi:
Analisis Studi Kasus 2
1. Dalam kasus di atas, sikap posisi apakah yang diambil oleh Bapak Lukman? Jelaskan, apakah indikatornya?
Jawaban:
Posisi kontrol Pak Lukman adalah penghukum karena menyuruh Sabrina untuk membuka sepatunya dan belajar tanpa memakai sepatu seharian.
Indikatornya:
- Menggunakan hukuman fisik maupun verbal.
- Nada suara tinggi, jari menunjuk-nunjuk menghardik.
2. Bila Bapak Lukman mengambil posisi seorang Manajer, apa yang akan dikatakannya, pertanyaan-pertanyaan seperti apakah yang akan diajukan ke Sabrina? Jelaskan.
Jawaban:
Contoh pertanyaan yang dapat diajukan ke Sabrina.
- Bapak tahu memakai sepatu warna cokelat itu menarik, tapi sepatu warna apa yang sesuai aturan? (Mestabilkan identitas)
- Apa rencana kamu untuk memperbaiki hal ini? (Validasi tindakan yang salah)
- Apa yang kamu yakini dalam keyakinan kelas? (Menanyakan keyakinan)
Beri Komentar
Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!