Mohon tunggu...
Deddy Husein Suryanto
Deddy Husein Suryanto Mohon Tunggu... Penulis - Content Writer

Penyuka Sepak Bola. Segala tulisan selalu tak luput dari kesalahan. Jika mencari tempe, silakan kunjungi: https://deddyhuseins15.blogspot.com

Selanjutnya

Tutup

Lyfe Artikel Utama

"Among Us" Menjadi Kegandrungan di Antara Kita

22 September 2020   15:08 Diperbarui: 23 September 2020   22:32 2715
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Awalnya saya melihat game (gim) ini seperti gim anak-anak. Alasannya sederhana, melihat tampilan player-nya seperti sosok astronot dan tidak begitu detil anatominya, sekilas ini seperti gim (maaf) low-budget.

Bisa saja pandangan ini terpengaruh oleh aneka gim populer dewasa ini yang memanjakan mata dengan tampilan 3D yang luar biasa. Contohnya seperti PUBGM, CODM, Free Fire, hingga gim battle arena seperti Mobile Legend (ML) dan AoV.

Bahkan jika ditarik mundur, gim seperti Clash of Clan (CoC) masih memanjakan mata. Ini membuat kehadiran Among Us awalnya saya anggap sebagai gim underrated.

Baca juga: Game Among Us Fenomenal (Reno)

Namun, ternyata gim ini telah dimainkan oleh banyak orang. Bahkan, salah satu grup di media chatting saya terdapat banyak orang yang membicarakannya dan sering membuat sesi main bareng (mabar). Padahal uniknya, grup tersebut bukan grup fan base gim online.

Dari situlah, saya kemudian mulai mengetahui pernak-pernik tentang Among Us. Secara pribadi, saya bahkan langsung mencoba mengartikan secara harfiah bahwa gim ini dapat menjadi miniatur kehidupan sosial kita.

Itulah kenapa namanya Among Us. Tentu, saya tidak langsung mengkrosceknya ke para game developer-nya. Tetapi, saya berpikir bahwa gim ini bisa saja menjadi media sindiran bahwa kehidupan kita entah sadar atau tak disadari juga seperti itu.

Sebenarnya apa sih yang membuat saya mencocokkan Among Us dengan kehidupan sosial?

Pembentukan sistem berkelompok

Saya mengetahui bahwa gim ini menggunakan sistem berkelompok. Para pemain berkumpul di dalam kapal luar angkasa dan membentuk tim. Mereka kemudian memiliki status berbeda yaitu 'crew' dan 'impostor'.

Saat permainan berlangsung. Gambar: Among Us
Saat permainan berlangsung. Gambar: Among Us
Sistem bermain yang sedemikian rupa sudah jelas membuat kita sadar bahwa dalam kehidupan kita, pasti akan melihat adanya kelompok-kelompok sosial. Kelompok-kelompok itu kemudian berupaya untuk eksis dan menjadi tempat bernaung setiap individu.

Begitu pun dengan adanya pembagian status, yaitu crew dan impostor. Maka kita akan ingat bahwa di dalam sistem kehidupan, di antara kita ada yang dapat memperoleh status tertentu, dan ada yang hanya menjadi bagian dari sebuah tim itu.

Sistem diskusi dan pengambilan suara

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
  6. 6
Mohon tunggu...

Lihat Konten Lyfe Selengkapnya
Lihat Lyfe Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun