Mohon tunggu...
dea merina
dea merina Mohon Tunggu... Freelancer - seorang pembelajar

seorang wanita yang tertarik fotografi, menulis, dan travelling. mengabadikan moment lewat foto, menjaga kewarasan lewat tulisan, dan memaknai hidup dengan jalan-jalan. bisa kunjungi di blog www.deamerina.com

Selanjutnya

Tutup

Beauty

Toner Trial: Viva Face Tonic, Wardah Acnederm Pore Refining Toner, Natur-E Advanced Anti Aging Skin Balancer

16 April 2021   11:49 Diperbarui: 16 April 2021   11:53 1615
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Toner wajah merupakan hal yang penting untuk digunakan sebelum mengaplikasikan skincare routine. Fungsinya yang mampu membersihkan kotoran pada wajah meski sudah menggunakan facial wash, akan membuat skincare dapat meresap lebih sempurna  

Banyaknya produk skincare yang bermunculan nggak jarang bikin kita sebagai konsumen jadi bingung sendiri, kira-kira mana ya produk yang cocok untuk jenis kulit kita? Buat nemuin produk yang cocok pun kita perlu mencoba produk dari berbagai merek  

Akhir-akhir ini saya lagi coba-coba produk toner lokal milik brand Wardah, Natur-E, dan Viva Cosmetic. Atas dasar apa pemilihan brand ini? Nggak ada. Alias random aja hehe Semoga review skincare ini bisa membantu teman-teman yang lagi coba-coba menemukan produk toner wajah yang cucok. Check this out!

 Viva Cosmetic Face Tonic 

deamerina.com
deamerina.com
Harga: 8.000

Netto: 100ml

Produk ini bisa di bilang murce abis. Kebayang nggak ada toner wajah seharga 10 ribuan dan masih ada kembalian? Buat dapetin produk ini juga gampang banget karena dijual di minimarket. Jadi nggak perlu capek-capek masuk mall hihi

Banyaknya pilihan bikin saya bingung mau pakai yang mana. Dan saya pun memutuskan beli Viva Face Tonic karena ada embel-embel moisturizer di kemasan depan. Sewaktu pemakaian pertama, di wajah saya terasa perih sedikit Tetapi, sewaktu pemakaian kedua saya nggak merasa perih. 

Saya kurang suka dengan fragrance produk ini. Meski nggak begitu menyengat, tapi cukup ganggu buat saya. Buat saya, produk ini kurang bisa membersihkan kotoran. Setelah menggunakan facial wash, kapas saya bersih sewaktu pakai Viva Face Tonic ini. Padahal kalau dibandingkan dengan Wardah Acnederm Pore Refining Toner, ada kotoran di kapas saya  

Buat teman-teman yang parno dengan kandungan paraben, sayangnya Viva Face Tonic  mengandung methylparaben. Dilansir dari laman Alodokter, paraben yang berfungsi sebagai bahan pengawet (mencegah pertumbuhan bakteri serta jamur), dapat menyebabkan timbulnya reaksi alergi hingga membahayakan pengguna. Meski ada yang berpendapat paraben dapat menyebabkan kanker, tapi masih sedikit studi yang mendukung pernyataan ini  

Wardah Acnederm Pore Refining Toner 

deamerina.com
deamerina.com
Harga: Rp 31.500

Netto:100ml

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Beauty Selengkapnya
Lihat Beauty Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun