Mohon tunggu...
Debby Anggraini
Debby Anggraini Mohon Tunggu... Mahasiswa - study

psychology

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Pamflet Ajakan Edukasi Pencegahan Covid-19

20 Mei 2021   09:04 Diperbarui: 20 Mei 2021   11:11 176
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Aksi penyebaran pamflet AJAKAN EDUKASI PENCEGAHAN COVID-19 DILAKSANAKAN dengan turun ke jalan pada Senin, 10 Mei 2021 di jalan Erlangga, Kabupaten Kediri, Provinsi Jawa Timur.  Pemilihan lokasi yang strategis di jalan antar kota membuat kegiatan aksi sebar pamflet berjalan dengan lancar dan mampu menyasar masyarakat Kabupaten Kediri.  Jalan tersebut merupakan salah satu jalan yang banyak terdapat pertokoan dan rumah makan sehingga cukup ramai dikunjungi oleh masyarakat.

Pamflet edukasi pencegahan covid dibuat oleh salah satu Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) Universitas Negeri Malang sebagai salah satu program kerja individu dalam kegiatan KKN Sinambung yang sedang mereka laksanakan. KKN Sinambung merupakan KKN yang dilaksanakan pada hari Jumat, Sabtu, dan Minggu berbasis daring selama 15 minggu, KKN Sinambung merupakan salah satu inovasi dari Universitas Negeri Malang dalam perwujudan tridharma perguruan tinggi yaitu Pengabdian Kepada Masyarakat. 

Tujuan dibuatnya pamflet edukasi covid ini sebagai salah satu bentuk kepedulian mahasiswa KKN untuk terus memutus rantai penyebaran covid-19 dan upaya pencegahan terhadap gelombang covid varian baru seperti YANG TERJADI di India. 

Isi dari pamflet edukasi covid adalah ajakan untuk terus menjaga jarak dengan orang lain, selalu menggunakan masker, sering mencuci tangan atau menggunakan hand sanitizer, memakan makanan bergizi dan minum vitamin. Isi dari pamflet diperoleh dari Website Satgas Covid-19. Alasan dibuatnya pamflet edukasi pencegahan covid-19 untuk mengingatkan masyarakat AGAR terus berhati-hati dan waspada dengan virus covid-19 dimanapun MASYARAKAT berada dan mengingatkan varian covid-19 jenis baru.

Dokpri
Dokpri
Melalui pamflet edukasi pencegahan covid, Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) Universitas Negeri Malang berharap dapat memutus penyebaran covid dan memberikan edukasi terhadap masyarakat mengenai bahaya covid terutama varian baru SEPERTI yang melanda India.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun