Mohon tunggu...
David Rino Pratama
David Rino Pratama Mohon Tunggu... Mahasiswa - mahasiswa

Jika filsafat mengatakan bahwa dengan kita berfikir maka kita ada,maka menulis pun demikian

Selanjutnya

Tutup

Film

Series Little Mom Mengajarkan Banyak Hal Pada Generasi Muda Sekarang Ini

19 Februari 2022   21:19 Diperbarui: 19 Februari 2022   21:28 795
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Film. Sumber ilustrasi: PEXELS/Martin Lopez

Serial Little Mom yang di sutradarai Guntur Soeharjanto berhasil menarik perhatian khalayak muda pada akhir 2021 kemarin. Serial yang dibintangi oleh Natasha Wilona,Teuku Rasya dan Al Ghazali digandrungi karena masalah yang diangkat sering terjadi di kalangan Generasi Z untuk sekarang ini,dan tentunya banyak hikmah dan pelajaran di series ini. 

Series Little Mom rilis pada 10 September 2021 dan tamat pada 30 Oktober tahun kemarin ,series ini berjumlah 13 episode dan berhasil bertengger di jajaran teratas di beberapa negara,seperti misalnya Malaysia, Dubai, Singapura, Brunei serta Amerika. 

Untuk kalian yang masih bingung untuk menonton dimana,platform We Tv sebagai penyedia resmi untuk sekarang bisa dinikmati secara gratis.


Ringkasan Series

Naura yang diperankan oleh Natasha Wilona merupakan gadis cantik nan pintar yang berusia 16 tahun, ia sedari kecil sudah bercita cita sebagai dokter. 

Di bangku sekolah, Naura terpandang pintar dan menjadi ketua osis di sekolahnya, dia jatuh hati kepada Yuda yang diperankan oleh Teuku Rasya, Naura jatuh hati ketika menjalani ospek di masa orientasi siswa kala itu naura yang polos sedang menjalankan tugas dari arahan kakak kelasnya untuk melewati rangkaian MOS ini, Yuda membantu meringankan beban yang dimilik Naura dan dari sini mereka saling berkenalan. 

Yuda sendiri di sekolah juga terpandang sebagai laki laki yang keren dan menjadi kapten basket di sekolahnya, karena Naura menjadi ketua osis dan perlu menjadi teladan bagi teman teman nya,mereka sepakat menjalani hubungan dengan cara backstreet atau diam diam. 

Yuda yang menjadi primadona di sekolahnya tentu memiliki banyak fans di kalangan siswi disekolahnya,tak terkecuali si Celline teman sekelas Naura yang juga jatuh hati pada ketampanan Yuda. 

Perlu diketahui Celline ini benci kepada Naura dikarenakan dia merasa iri karena selalu menjadi dibawah Naura baik secara akademik dan non akademik, Naura dan Celline juga berkawan sejak sekolah menengah pertama, Celline merasa tertekan karena tuntutan besar dari kedua orang tuanya untuk menjadi nomor satu di kelasnya,namun sayang usaha keras Celline selalu bias di mata kedua orang tuanya.

Waktu terus berjalan hingga pada saat itu adalah hari ulang tahun Yuda,tentu Naura sudah menyiapkan kado spesial untuk sang kekasihnya,ia menyiapkan ikat kepala dengan tulisan N&Y yang ber artikan inisial nama mereka berdua,waktu itu Naura pergi kerumah Yuda untuk memberikan persembahan untuk Yuda

Kebetulan Yuda yang selepas latihan basket menerima kedatangan Naura dengan senang hati,karena orang tua Yuda yang saat itu pergi ke luar negeri untuk urusan bisnis,Naura dibawa Yuda ke kamar dan mereka melakukan hal yang seharusnya tidak di lakukan untuk anak se usia mereka dan juga belum memiliki ikatan sah baik secara agama maupun hukum yang berlaku,

Mereka melakukan hubungan "terlarang" itu asas dasar suka sama suka. Beberapa hari berselang Naura merasakan mual mual ketika berada di sekolah, namun naura tak menghiraukan nya dan beranggapan hanya tidak enak badan, dan waktu terus berjalan Naura yang berinisiatif mencoba untuk tes kehamilan secara mandiri karena dia sadar sudah menjalani hubungan terlarang dengan kekasihnya, bertapa terlejutnya Naura ketika melihat hasil test pack yang menyatakan dia positif hamil,

Naura segera kabarkan kepada kasihnya yang saat itu sedang latihan basket di sekolahnya,saat turun dari taksi sayangnya test pack milik Naura itu malah jatuh di bawah kursi taksi tersebut,dan naasnya bekas taksi Naura tersebut akan ditunggangi oleh Celline dan kawan nya, dan secara tak sengaja Celline menemukan test pack milik Naura dan mencoba melacak siapa penumpang terakhir, dan sopir taksi memberi petunjuk penumpang terakhirnya ialah anak perempuan memakai jaket putih dan itu adalah Naura,

Celline pun segera menghampiri Naura dan bertanya perihal test pack yang terjatuh,kali ini Naura berhasil mengelak karena pada saat itu juga banyak anak dengan memakai jaket putih disitu, Naura selamat. Dan selepas kejadian itu Naura langsung menemui Yuda untuk berbicara 4 mata untuk mengabarkan bahwa dia mengandung anaknya,

Yuda yang mengetahui hal tersebut langsung panik dan malah menyuruh Naura untuk tidak memberitahukan kepada orang tuanya dan yang paling parah Yuda mencoba menggugurkan bayi nya itu mengingat jika Naura mengandung selama sekolah dia akan di keluarkan serta jika guru, siswa ,dan orang tua Yuda mengetahui impian sejak kecil dia untuk menjadi pemain basket profesional akan hancur. Pembicaraan mereka saat itu tak memberikan titik temu bagi keduanya,

Yuda hanya memberi kalimat penenang pada Naura saja seolah tak ingin bertanggung jawab setelah apa yang ia lakukan kemarin. Waktu terus berlalu dan Naura kian membesar perutnya. 

Dan lambat laun orang tuanya mengetahui nya,orang tuanya marah sesaat namun langsung memikirkan masa depan anaknya dengan memindahkan anaknya dari sekolah tersebut dan mencoba membicarakan kepada orang tua Yuda, namun saat akan mencoba menghubungi Yuda malah sudah terlebih dahulu meningglkan Naura ke negeri sakura menyusul orang tuanya.

Padahal awalnya Yuda ingin bertanggung jawab namun itu hanyalah ucapan manis belaka namun tak berkenyataan,mengetahui hal itu pihak Naura sangatlah geram dan malah membuat Naura semakin down mentalnya.

Saat mental Naura terjatuh datanglah Keenan yang diperankan oleh Al Ghazali, siswa pindahan yang datang ke sekolah Naura dengan alasan sering membuat onar di sekolah dulunya,keduanya bertemu saat Naura terlambat datang ke sekolah lalu mencoba memanjat dinding sekolah belakang,Keenan pada saat itu juga membolos pelajaran.

Momen tersebut yang malah bikin keduanya akrab dan Keenan malah jatuh hati terhadap Naura,Celline yang juga jatuh hati pada Keenan mengetahui hal tersebut dan mencoba merusak hubungan akrab keduanya karena pada saat perebutan Yuda,Celline juga gagal dalam persaingan terhadap Naura. 

Keenan juga menjadi primadona sekolah karena ketampanan nya dan kelihaian bermain basket, dan ia juga hadir menjadikan Naura sebagai permaisurinya walaupun tau Naura sudah memiliki kekasih, Keenan juga yang menyelamatkan Naura ketika ia ingin mengakhiri hidupnya. 

Namun tak lama berselang Naura dan keluarga nya pindah ke Bali untuk menyembunyikan kehamilan nya dan mulai membuka usaha disana,namun sebelum pindah kesitu kehamilan Naura mulai agak terkuak oleh Celline dan kawan kawan. 

Beberapa bulan di Bali,Naura yang ingin tentram untuk kehamilan buah hati malah kawan kawan lama nya berkunjung ke pulau dewata karena kompetisi basket.

Keenan menjadi kapten di sekolah itu menggantikan Yuda ,sekaligus malah bertemu Naura disana kembali, dan yang sangat mengejutkan Yuda tidak pindah ke Jepang tetapi juga pindah di Bali, dan sekolah Yuda kebetulan juga mengikuti kompetisi tersebut dan malah bertemu di final dengan Keenan.

Dan setelah itu Keenan kembali berinteraksi dengan Naura,mengetahui hal itu Celline langsung menyelidiki dan Celline akhirnya nengetahui bahwa Naura telah mengandung anak Yuda, dan tak lama kemudian setelah beberapa hari disana Keenan mengalami kecelakaan setelah tak lama menyatakan cinta pada Naura,

Yuda menjadi dalang atas kecelakaan tersebut namun Yuda lagi lagi menyembunyikan hal tersebut pada Naura,bahkan hingga menyebabkan Keenan lupa ingatan sebagian.Saat disana Yuda memberanikan diri bertemu Naura dan membicarakan kepada orang tua Naura bahwa ia ingin menikahinya.

Namun orang tua Naura tidak langsung percaya dengan hal tersebut mengingat saat berada di Jakarta dikecewakan dengan sikap Yuda yang malah kabur tidak bertanggung jawab. Yuda menceritakan keadaan nya yang semestinya orang tuanya telah meninggal.

Mama nya shock karena kabar dia telah menghamili Naura, dan Ayahnya mengalam kecelakaan ketika akan terbang ke jepang,dan pasca kecelakaan itu yuda mengalami cacat di kakinya. 

Mendengar kabar hal itu orang tua Naura langsung menyerahkan keputusan penuh kepada anaknya apakah ia mau dinikahkan dengan Yuda. Waktu terus berjalan,tibalah Naura di tanggal persalinan, Keenan lagi lagi datang menjadi pahlawan namun di posisi sekarang Keenan yang masih lupa ingatan,

Keenan memberikan pertolongan pertama saat Naura akan melahirkan,keenan membawa Naura ke rumah sakit sekaligus membiayai persalinan nya karena kebetulan rumah sakit nya adalah sebagain saham nya milik orang tua Keenan. 

Tibalah saat naura melahirkan, dan anaknya diberi nama Mili anaknya dibesarkaj naura dengan susah payah sembari tetap manjalankan kewajiban belajar untuk tetap menggapai cita citanya sebagai dokter. 

Beberapa bulan kemudian tibalah Yuda melamar Naura,dan kebetulan Keenan mendengar hal tersebut lalu ia juga menyusul untuk melamar Naura. Namun nasib berkata lain, Naura lebih memilih Yuda karena Mili anaknya masih memiliki darah dengan nya,

Keenan menerima hal tersebut dengan lapang dada dan mengikhlaskan nya. Namun di akhir series ini kebobrokan Yuda yang telah menjadikan Keenan lupa ingatan akan segera terbongkar, apakah Naura tetap bertahan bersama Yuda setelah mengetahui bahwa ia menyembunyikan rahasia selama ini? Patut kita tunggu bersama,karena Natasha Willona menyatakan series ke 2 akan segera dirilis

Hikmah dari series ini

Sebagai generasi muda sekarang tentu kita ketahui bahwa masa depan kita tentu kita sendiri yang akan menentukan, jangan melakukan hal hal yang seharusnya tidak kita lakukan sebelum waktunya seperti kasus Naura dan Yuda ini yang cenderung memaksakan keadaan untuk melakukan hubungan intim diluar pernikahan,karena memang dimana mana penyesalan datangnya di akhir.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Film Selengkapnya
Lihat Film Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun