Mohon tunggu...
Davit Donavan
Davit Donavan Mohon Tunggu... Mahasiswa - Initial - D

Keep Moving Forward

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Pengaruh Media kepada Khalayak

11 Desember 2021   20:43 Diperbarui: 11 Desember 2021   20:53 282
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

PENGARUH MEDIA YANG DITIMBULKAN OLEH PESAN MEDIA MENGHASILKAN PERUBAHN SIKAP ATAU PENGUATAN TERHADAP KHALAYAK

Davit Donavan   210501070005 KM 107

Komunikasi merupakan suatu kegiatan penyampaian pesan dari seorang komunikator kepada komunikan dimana komunikan akan memberikan umpan balik kepada komunikator sebagai tanggapan dari pesan yang di terimanya, komunikasi dapat berupa komunikasi internal yaitu sebuah komunikasi yang dilakukan seorang individu terhadap dirinya sendiri mengenai apa yang hendak dilakukan; Kemudian  ada Komunikasi massa yaitu sebuah komunikasi yang ditujukan kepada khalayak dengan menggunakan media massa atau dapat juga komunikasi secara langsung seperti halnya pada acara seminar-seminar atau diskusi panel.

Media massa dipisahkan menjadi 2 kelompok, yaitu media elektronik (radio, televisi, internet dan lainnya) dan media cetak (surat kabar dan majalah).

Dari berbagai macam media massa yang ada, media yang paling berpengaruh untuk masyarakat adalah televisi karena disampaikan disertai dengan gambar dan suara atau audio-visual, yang dapat mengungkap dan memperjelas maksud dari apa yang sedang ditayangkan sehingga pesan yang disampaikan mudah dipahami oleh masyarakat dimanapun berada.

Dalam hal ini, Saya tertarik untuk mengupas mengenai media massa elektronik, televisi karena sifatnya yang audio visual sinematografis dan banyaknya acara yang ditayangkan oleh televisi mulai dari infotainment, entertainment, iklan, sampai pada sinetron -- sinetron dan film-film yang berbau kekerasan, televisi telah mampu menarik perhatian penontonnya untuk terus menyaksikan acara-acra yang dikemas sedemikian rupa, sehingga membuat para penonton sangat tertarik dengan acara yang disajikan.

Pengamatan Saya jatuh pada sebuah tayangan program acara televisi yakni buser investigasi di sctv yang membicarakan mengenai modus penipuan montir bengkel terhadap konsumen; dan berkaitan dengan Teori Belajar Sosial (Social Learning Theory) berikut analisis nya.

Sebelum kita masuk lebih dalam pada investigasi tersebut, menurut Saya ada 2 pasal yang berkaitan pada kasus ini, yakni;

Pasal 378 KUHP, "Barangsiapa dengan maksud hendak menguntungkan diri sendiri atau orang lain dengan melawan hak, baik dengan memakai nama palsu atau kedaan palsu, baik dengan akal dan tipu muslihat, maupun dengan karangan perkataan-perkataan bohong, membujuk orang supaya memberikan sesuatu barang, membuat utang atau menghapus piutang, dihukum karena penipuan, dengan hukuman penjara selama-lamanya empat tahun."

Dan Pasal 362 KUHP, "Barangsiapa mengambil sesuatu barang, yang seluruhnya atau sebagian kepunyaan orang lain, dengan maksud untuk dimiliki secara melawan hukum, diancam karena pencurian, dengan pidana penjara paling lama lima tahun, atau pidana denda paling banyak sembilan ratus rupiah."

Tidak dipungkiri, tingkat kriminalitas di Indonesia menurut Medcom.id mencatat kenaikan tingkat kriminalitas di awal tahun 2021 dari minggu pertama sampai minggu kedua yang terjadi di Tanah Air mengalami kenaikan hingga 236 kejadian.

Menurut pencatatan kepolisian lima kasus kejahatan konvensional yang paling banyak terjadi diantaranya, kasus narkotika sebanyak 790 kejadian, kasus pencurian dengan pemberatan (curat) sebanyak sebanyak 523 kejadian, kasus penggelapan sebanyak 349 kejadian, kasus pencurian kendaraan bermotor (curanmotor) roda dua sebanyak 220 kejadian, dan kasus perjudian sebanyak 77 kejadian.

Servis rutin bagi pemilik kendaraan merupkan hal yang penting dan rutin untuk menjaga kondisi spare part motor agar tetap prima dan berfungsi dengan baik. Pemilihan bengkel dan montir juga harus jangan sampai salah karena apabila kita mendapatkan penangan yang tidak tepat alhasil kendaraan kita bukanlah menjadi baik melainkan menjadi buruk. Kendaraan menjadi sangat penting sebagai alat transportasi kita. 

Kejadin yang tidak dinginkan bisa saja terjadi kepada siapa saja ketika melakukan perawatan atau pun bermkasud megganti/ membenarkan bagian yang rusak pada bagian-bagian tertentu daripada kendaraan tersebut. Dari yang Saya saksikan, seorang montir bengkel secara lansgung telah melakukan kriminalitas penipuan dan pencurian dengan membohongi si pemilik motor bahwa beberapa spare part yang sebenarnya masih layak pakai di anjurkan untuk diganti. 

Tidak sampai disitu, setelah mendapat persetujuan untuk penggantian spare part tersebut, sang montir licik dapat dikatakan melakukan pencurian dengan mengganti suku cadang asli dari bawaan motor tersebut dengan suku cadang lain sehingga menyebabkan motor yang telah selesai di service bukannya menjadi lebih baik tapi tidak nyaman ketika digunakan. 

Tanpa rasa bersalah sang montir tetap melanjutkan aksi nya ketika si pemilik motor kembali dan menanyakan tentang suku cadang tersebut, ironisnya sang pemilik motor ditawarakan suku cadang asli dari bawaan motornya sendiri dan harus membayar sejumlah uang untuk spare part tersebut.

Kesimpulan dari kasus diatas adalah, bagi kita ataupun orang-orang yang memiliki kendaraan bermotor disarankan agar lebih berhati-hati dalam memilih jasa ketika melakukan service di bengkel. Bengekl resmi tentunya menyediakan jasa montir -- montir yang berpengalaman dalam bidangnya. Ada baiknya ketika proses service sedang berlangsung, kita tidak meninggalkan kendaraan begitu saja kepada pihak bengkel untuk menghindari hal-hal yang tidak diinginkan. 

Salah memilih atau sembarangan dalam memilih mekanik ataupun montir motor akan mengakibatkan kerugian bagi diri kita sebagai konsumen karena motor tidak akan jauh lebih baik dari keadaan sebelumnya, malah mungkin menjadi korban penipuan dari liciknya montir bengkel tersebut. Suku cadang yang seharusnya masih bisa digunakan atau layak dipakai, di anjurkan untuk diganti.

Dan bagi pemilik jasa bengkel juga montir-montirnya diharapkan agar tidak melakukan hal yang dapat merugikan orang lain. Dari program acara investigasi kasus yang ditayangkan diharapkan dapat mengingatkan dan mengajarkan yang baik dan hal yang tidak untuk ditiru, sehingga dapat mempengaruhi tingkah laku masyarakat untuk menjadi pribadi yang lebih baik.

Semoga artikel ini dapat memberikan manfaat. GBU~

Ref:

https://www.youtube.com/watch?v=GYGxaHpQce4

http://repository.radenfatah.ac.id/4633/2/BAB%20II.pdf

https://www.medcom.id/nasional/hukum/VNnlwyak-angka-kriminalitas-naik-pada-awal-2021

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun