Setahun sebelum kemerdekaan Indonesia tepatnya pada 6 September 1944 Bung Hatta mengadakan delegasi untuk mendapatkan dukungan dari negara-negara Arab, dan negara pertama yang memberikan dukungan sangat kuat adalah Palestina yang diwakili oleh Mufti besarnya ketika itu Syaikh Muhammad Al amin Al husaini sampai-sampai ia melakukan siaran langsung melalui radio kesegenap negara timur tengah dan ikut serta juga dalam melobi pemerintah Mesir untuk menjadi negara yang mengakui kemerdekaan Indonesia
Tidak sampai situ saja, setelah 7 tahun kemerdekaan Indonesia masih ada agresi dan serangan yang terkadang kembali datang dari belanda, dan Syaikh Muhammad Al amin Alhusaini sebagai perwakilan dari palestina datang kembali keIndonesia untuk memberikan dukungan
Belum selesai sampai situ saja ternyata selain dukungan moral Palestina pun menedukung Indonesia dari segi material juga salh satunya yang akan selalu kita ingat bantuan Muhammad Ali Taher seorang pengusaha kaya dari palestina yang menyerahkan seluruh hartanya untuk membantu perjuangan kemerdekaan dan misi diplomasi Indonesia yang dipimpin oleh H.Agus salim kala itu
Jadi tidak ada alasan lagi untuk kita tidak membantu kemerdekaan saudara-saudara kita diPalestina dari penjajahan keji yang dilakukan oleh Zionis Israel hari ini
Dan jangan batasi dukungan kita hanya dengan doa dan infak donasi terbaik kita,tapi gunakanlah apapun passion dan kelebihan kita untuk mendukung kemerdekaan saudara kita dipalestina hari ini.Yang pembicara bicaralah! Yang menulis,tulislah! Yang meneliti, telitilah! Yang berkuasa, lobilah! Yang menggambar, gambarlah! Yang membuat desain, desainlah ! yang menuntut ilmu, bersungguh-sungguhlah !
Mudah-mudahan seluruh usaha kita untuk menolong dan mendukung kemerdekaan saudara kita diPalestina hari ini menjadi saksi dihadapan Allah untuk mengahdap kepada-Nya dihari akhir nanti
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H