Begitu juga kalau ada seorang petani melakukan kejahatan, apakah kita menggeneralisasi bahwa semua petani penjahat? Kalau seperti itu maka kacaulah dunia ini. Toh masih banyak petani orang yang baik. Begitu juga dengan wanita bercadar.Â
Mungkin saja mereka mengenakan cadar saat melalukan aksi tersebut agar tidak diketahui wajahnya. Padahal dalam kesehariannya bukan wanita bercadar. Siapa saja yang melakukan kejahatan di negeri ini maka akan mendapatkan konsekuensi hukum.
Kita berprasangka baik. Biarlah para aparat kita yang memutuskan hukum bagi orang yang melanggar hukum. Mari kita menjaga persatuan dan kesatuan bangsa agar tidak tercemar sampah kebencian antar kelompok. Bangsa kita adalah bangsa yang besar. Banyak bangsa lain yang iri dengan keberadaan bangsa ini. Oleh karena itu marilah bijak dalam menyikapi perbedaan.Â
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H